Konten Media Partner

Ratusan Rumah di Mentawai Terima Listrik Gratis dari PLN

6 Desember 2022 19:56 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Program listrik gratis dari PT. PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Sumatera Barat untuk ratusan rumah di daerah 3T di Kabupaten Kepulauan Mentawai, Senin (5/12/2022). Dokumentasi: PT PLN
zoom-in-whitePerbesar
Program listrik gratis dari PT. PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Sumatera Barat untuk ratusan rumah di daerah 3T di Kabupaten Kepulauan Mentawai, Senin (5/12/2022). Dokumentasi: PT PLN
ADVERTISEMENT
Ratusan rumah di Kabupaten Kepulauan Mentawai sejak kemarin, Senin (5/12/2022) memperoleh listrik gratis dari PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Sumatera Barat.
ADVERTISEMENT
General Manager Eric Rossi Priyo Nugroho dalam keterangan resminya, Selasa (6/12/2022) menyatakan, sebanyak 187 kepala keluarga di Kabupaten Kepulauan Mentawai resmi menerima listrik gratis dari PLN.
“Listrik Gratis daerah 3T kepada 187 masyarakat Kabupaten Kepulauan Mentawai telah tersebar dengan total nilai Rp 256.700.000,” ujarnya, Selasa (6/12/2022).
Eric Rossi menjelaskan, bantuan listrik tersebut merupakan respons PLN terhadap kondisi beberapa masyarakat yang belum mendapatkan fasilitas listrik, di antaranya di Desa/Dusun Sirilogui, Simatalu, Dusun Puro Desa Muara Siberut, dan Dusun Betaet Desa Simalegi. Bantuan 187 listrik gratis bersifat tersebar setelah dilakukan survei tim PLN.
“Memang banyak sekali tantangan dan rintangan dalam proses mengalirkan listrik di seluruh negeri, tapi sudah jadi kewajiban dan harapan kami agar tidak ada lagi masyarakat yang tidak memiliki energi listrik, mengingat ini adalah kebutuhan vital seluruh warga,” katanya.
ADVERTISEMENT
Ia menambahkan, kemerdekaan akan listrik yang diperoleh masyarakat di kabupaten Kepulauan Mentawai ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat, termasuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi.