Konten dari Pengguna

Lapas Klaten Ajak Warga Binaan Ikuti Pembinaan Kemandirian Sesuai Minat Bakat

Lapas Kelas IIB Klaten
Lapas Klaten membina, mengayomi dan melayani narapidana yang sedang menjalani proses pidana, untuk menjadi seseorang yang lebih baik dan tidak melakukan kejahatan kembali, sehingga dapat kembali diterima dimasyarakat. Kami PASTI!
27 September 2023 14:37 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Lapas Kelas IIB Klaten tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Dok. Humas Lapas Klaten
zoom-in-whitePerbesar
Dok. Humas Lapas Klaten
ADVERTISEMENT
KLATEN, INFO_PAS – Dalam rangka meningkatkan partisipasi warga binaan dalam mengikuti pembinaan kemandirian, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Klaten menggelar sosialisasi tentang pembinaan kemandirian kepada seluruh warga binaan, Rabu (27/09).
ADVERTISEMENT
Partisipasi warga binaan dalam mengikuti kegiatan pembinaan kepribadian merupakan salah satu indicator kunci sukses dalam proses pemasyarakatan.
Dalam hal ini Kasi Binadik dan Giatja, Ahmad Rivangi mengajak seluruh warga binaan untuk mengikuti kegiatan pembinaan kemandirian sesuai dengan minat dan bakatnya.
“Saya berikan kesempatan kepada teman-teman warga binaan untuk aktif mengikuti kegiatan pembinaan kemandirian disini sesuai minat dan bakatnya, supaya punya bekal saat bebas nanti,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Ahmad Rivangi menjelaskan bahwa dalam waktu dekat, akan diadakan asesmen terhadap minat dan bakat warga binaan yang akan mengikuti pembinaan kemandirian.
“Nanti secepatnya kita akan adakan asesmen untuk teman-teman, supaya nanti jelas minat dan bakat teman-teman warga binaan dapat tersalurkan dengan baik,” tuturnya.
ADVERTISEMENT
Pembinaan kemandirian merupakan proses penting dalam pemasyarakatan, tujuannya untuk membekali para warga binaan agar setelah bebas nanti dapat menerapkannya dalam kehidupannya. (mj)