Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Lapas Perempuan Palembang rutin Lakukan Screening Hiv Bagi Warga Binaan Baru
9 Januari 2024 7:17 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Palembang, INFO_PAS- Screening Hiv dilakukan kepada setiap warga binaan yang baru masuk ke Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang baik yang berasal dari operan antar Rutan/Lapas lain maupun Operan Tahanan dari Polda/Kejaksaan. Hal ini dilakukan untuk screening dan Pencegahan penularan Human Immunodeficiency Virus atau lebih dikenal HiV, Senin (8/1).
Sebagai mana kita ketahui HIV dapat menular melalui kontak langsung dengan darah, cairan tubuh yang terinfeksi, hubungan seks tanpa pengaman, serta dari ibu ke bayi selama kehamilan, persalinan, atau menyusui, dan bisa juga dari penggunaan jarum atau alat suntik yg telah terinfeksi dari penderita HIV.
Pendampingan orang dengan HIV melibatkan dukungan emosional, informasi medis, dan penyadaran masyarakat. Penting juga untuk memberikan support tanpa diskriminasi dan memberikan informasi yang akurat tentang pengelolaan HIV. Sosialisasi tentang kepatuhan terhadap pengobatan dan promosi gaya hidup sehat juga sangat krusial bagi mereka.
"Pemeriksaan HIV melibatkan pengambilan sampel darah untuk mendeteksi antibodi atau antigen virus HIV. Hasilnya membantu dalam menentukan apakah seseorang terinfeksi atau tidak," ucap Yuliani petugas kesehatan pengelola program pencegahan dan penanganan penyakit HIV/AIDS di Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang.
Screening ini dilakukan bertahap dengan pemeriksaan awal diikuti oleh 15 orang warga binaan yang selanjutnya akan diperiksa juga warga binaan baru lainnya sekitar 75 orang. Kegiatan ini dilakukan di ruang klinik secara tertib sesuai prosedur yang berlaku tentunya juga bekerjasama dengan petugas pengamanan dan petugas kesehatan lain agar pemeriksaan tetap kondusif.
Meskipun telah banyak kemajuan dalam bidang kesehatan, namun HIV/AIDS tetap menjadi tantangan global yang membutuhkan perhatian kita bersama. Penting bagi kita untuk meningkatkan kesadaran akan risiko HIV dan langkah-langkah pencegahannya. Melalui edukasi, pemeriksaan rutin, dan dukungan satu sama lain, kita dapat bersama-sama melawan stigma dan mencegah penyebaran virus HIV di Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang ini," ungkap Ike Rahmawati selaku Kalapas Perempuan kelas IIA Palembang.
@Kemenkumham_RI
@Kumhamsumsel
@lpp_palembang
@lpp_palembang
@lpp_palembang
#KumhamSumsel
#Ilham Djaya
#LapasPerempuanPalembang
#lpp_palembang
ADVERTISEMENT