Konten dari Pengguna

Pelaksanaan Penerimaan Tahanan Baru pada Lapas Polewali

LAPAS POLEWALI
Publikasi kegiatan pembinaan terhadap narapidana dan anak didik pemasyarakatan di Lapas Polewali
13 Juli 2023 13:38 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari LAPAS POLEWALI tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pelaksanaan Penerimaan Tahanan Baru pada Lapas Polewali
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Polewali Mandar, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Polewali Kanwil Kemenkumham Sulbar melaksanakan penerimaan tahanan. Sebanyak 05 orang tahanan baru diantar langsung oleh Pegawai Kejaksaan Negeri Polewali Mandar yang terdiri dari 04 orang pria dan 01 orang perempuan. Proses penyerahan tahanan dilakukan dengan koordinasi yang baik antara pihak Lapas dengan pihak yang menyerahkan tahanan. Kamis, 13 Juli 2023.
ADVERTISEMENT
Tim penerimaan Tahanan Lapas Polewali yang teridiri Kasubsi Perawatan, Kasubsi Keamanan, Kasubsi Registrasi dan staf Lapas Polewali serta Anggota Regu Pengamanan dan petugas medis yaitu dokter dan perawat Lapas Polewali melaksanakan rangkaian proses penerimaan Tahanan yang dilakukan dengan mengikuti prosedur yang telah ditetapkan.
Tim penerimaan Tahanan Lapas Polewali memulai penerimaan tahanan dengan berbagai tahapan sebagai berikut :
a. Tahanan masuk ke Lapas Polewali dan diterima oleh Satgas Petugas Pintu Utama (P2U).
b. Satgas P2U melakukan penggeledahan badan kepada seluruh tahanan. Kemudian diarahkan menuju meja registrasi tahanan untuk dilakukan pengecekan kondisi kesehatan tahanan.
c. Kasubsi Perawatan bersama dengan staf dan petugas medis Lapas Polewali melakukan pengecekan kondisi kesehatan, meliputi pengukuran berat badan, pengukuran tinggi badan, pengecekan tensi, serta wawancara kesehatan.
ADVERTISEMENT
d. Kasubsi Registrasi bersama dengan staf melakukan pengecekan kelengkapan berkas penahanan dari pihak yang menyerahkan tahanan. Selain pengecekan berkas penahanan juga dilakukan pengecekan kondisi umum serta wawancara kepada tahanan terkait bakat dan minat dalam rangka program pembinaan yang akan diberikan setelah masa mapenaling.
e. Tahanan diarahkan ke ruang komandan jaga untuk pemeriksaan/penggeledahan badan dan barang bawaan tahanan oleh staf Seksi Administrasi dan Kamtib beserta dengan anggota regu pengamanan.
f. Tahanan diberikan pengarahan oleh petugas terkait tata tertib secara umum yang ada di Lapas Polewali sebelum memasuki Blok/Kamar Mapenaling.
g. Tahanan dipersilahkan memasuki Blok/Kamar Mapenaling Lapas Polewali untuk selanjutnya menjalani masa pengenalan lingkungan (Mapenaling) Lapas Polewali selama 14 hari.
Kegiatan berlangsung lancar, aman dan tertib. Selanjutnya kegiatan dilaporkan kepada Kakanwil Kemenkumham Sulbar, Parlindungan.
ADVERTISEMENT
@Kumham_Sulbar @NewsKemenkumham #KanwilSulbar #Yasonna #Parlindungan Parlindungan Abdul Waris Lapas Polewali
(Humas Lapole, Juli 2023)
#kemenkumham #kemenkumhamsulbar #lapaspolewali #lapaspolewalihebat #lapas #polman #polewalimandar