Konten dari Pengguna

Lapas Terbuka Kendal Berikan Bantuan Sosial ke Panti Asuhan Darul Hadlonah

Lapas Terbuka Kendal
Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Terbuka Kendal adalah salah satu Lapas dibawah naungan Kementerian Hukum dan HAM Kantor Wilayah Jawa Tengah. Lapas ini sebagai tempat pembinaan narapidana yang telah memenuhi syarat asimilasi.
15 April 2025 5:20 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Lapas Terbuka Kendal tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Baksos Lapas Terbuka Kendal Peringatan HBP Ke 61
zoom-in-whitePerbesar
Baksos Lapas Terbuka Kendal Peringatan HBP Ke 61
ADVERTISEMENT
Kendal – Lapas Terbuka Kendal dalam rangka bakti sosial peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke 61 Tahun 2025 kunjungi Panti Asuhan Darul Hadlonah yang beralamat di Desa Jambearum, Kecamatan Patebon Kabupaten Kendal, Senin (14/04).
ADVERTISEMENT
Kegiatan bakti sosial selain diikuti oleh pejabat struktural dan pelaksana Lapas Terbuka Kendal, serta Taruna POLTEKPIN yang sedang melakukan pengambilan data di Lapas Terbuka Kendal.
Mengawali kegiatan, Kalapas Terbuka Kendal, Roni Darmawan dalam sambutannya menyampaikan “Bakti sosial hari ini merupakan salah satu program akselerasi dari Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, sebagai bentuk kepedulian dan rasa kemanusiaan terhadap sesama, kami harap santunan yang kami berikan dapat meringankan beban kebutuhan anak-anak penghuni panti asuhan Darul Hadlonah”, ujar Roni Darmawan
Lapas Terbuka Kendal pada kesempatan ini membagikan paket sembako berupa beras, minyak goreng, telur, gula, mie instan, susu UHT dan bumbu dapur yang diserahkan kepada pengurus panti asuhan.
Lebih lanjut, Roni Darmawan menambahkan “Sesuai dengan tema Hari Bhakti Pemasyarakatan tahun ini, Pasti Bermanfaat Untuk Masyarakat, kegiatan hari ini dapat menjadi salah satu bukti bahwa Lapas hadir dan memberikan bermanfaat bagi masyarakat”, tutup Roni Darmawan.
ADVERTISEMENT
Pengurus Panti Asuhan Darul Hadlonah mengucapkan rasa terima kasih atas kedatangan pihak Lapas Terbuka Kendal yang sudah bersedia memberikan santunan kepada Panti Asuhan Darul Hadlonah.
“Kami ucapkan terima kasih kepada pihak Lapas Terbuka Kendal karena sudah bersedia berbagi rasa dengan kami, rasa kebahagiaan, rasa simpati, rasa empati. Semoga kebaikan Bapak Ibu petugas Lapas Terbuka Kendal di balas oleh Allah SWT”, ungkap pengurus panti asuhan
#Kemenimipas
#Ditjenpas
#Pemasyarakatan
#HBP61
#HariBhaktiPemasyarakatan61
#Pemasyarakatanpastibermanfaatuntukmasyarakat