Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Lapas Terbuka Kendal Gelar Pekan Olahraga Pemasyarakatan Peringatan HBP ke 61
17 April 2025 13:24 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Lapas Terbuka Kendal tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kendal – Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-61 tahun 2025, Lapas Terbuka Kendal menyelenggarakan kegiatan Pekan Olahraga dan Seni yang berlangsung meriah dan penuh semangat. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk partisipasi aktif jajaran pemasyarakatan dalam menyemarakkan hari bersejarah bagi institusi pemasyarakatan, sekaligus menjadi sarana pembinaan positif bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).
ADVERTISEMENT
Berlangsung di lapangan voli depan Gedung Serba Guna (GSG) Lapas Terbuka Kendal, kegiatan ini diikuti secara antusias oleh para petugas pemasyarakatan dan seluruh WBP. Rangkaian lomba yang digelar antara lain lomba tenis meja, balap karung, voli, dan tarik tambang. Seluruh perlombaan dilaksanakan selama dua hari berturut-turut (16-17 April) dalam suasana kebersamaan yang hangat dan sportif.
Kepala Lapas Terbuka Kendal, Roni Darmawan menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang hiburan semata, tetapi juga bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai sportivitas, solidaritas, kerja sama, serta pelestarian budaya melalui perlombaan tradisional yang diselenggarakan. “Melalui kegiatan ini, kami ingin membangun semangat kebersamaan serta memperkuat karakter positif warga binaan,” ujarnya.
Dari pelaksanaan kegiatan tersebut, tercapai sejumlah hasil positif. Terbangunnya solidaritas dan rasa tanggung jawab antar sesama WBP menjadi salah satu capaian penting. Selain itu, nilai-nilai tradisional yang diangkat dalam perlombaan turut memberikan edukasi budaya serta mempererat hubungan antara WBP dan petugas.
ADVERTISEMENT
Kegiatan Pekan Olahraga dan Seni ini mendapat sambutan positif dari seluruh peserta dan berjalan dengan tertib serta lancar. Keterlibatan aktif WBP menunjukkan bahwa pembinaan berbasis kegiatan kemandirian dan pengembangan karakter mampu menciptakan suasana yang harmonis di dalam lapas.
Sebagai penutup, pihak Lapas menyampaikan harapan agar kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan secara rutin dan berkelanjutan. “Kami berharap kegiatan seperti ini dapat menjadi agenda tahunan sebagai bentuk pembinaan dan pengembangan potensi WBP menuju kehidupan yang lebih baik dan bertanggung jawab setelah menjalani masa pidana,” tutup Kalapas.
Dengan semangat Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-61, seluruh jajaran Lapas Terbuka Kendal berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik, menjunjung nilai-nilai kemanusiaan, serta berkontribusi dalam mewujudkan sistem pemasyarakatan yang lebih maju dan bermartabat.
ADVERTISEMENT