Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Bersama IAIN Kudus WBP Lapas Pati Peringati Nuzulul Quran
13 April 2023 11:59 WIB
Tulisan dari Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Pati tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
PAS TI - Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketaqwaan di bulan suci Ramadhan, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Pati menggelar kegiatan peringtan Nuzulul Quran dan penutupan pesantren Ramadhan di Masjid At Taubah Lapas Pati. Kamis (13/04).
ADVERTISEMENT
Mengambil tema “Jadikan Nuzulul Qur’an Sebagai Momentum Mengimplementasikan Kandungan Al Qur’an dalam Kehidupan Sehari - Hari”, Pada Kegiatan ini dihadiri oleh Pejabat Struktural dan Staf Lapas Pati beserta Warga Binaan Pemasyarakatan. Kegiatan ini awali penampilan tim khadroh binaan Lapas Pati serta pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur'an oleh santri Lapas Pati, kemudian dilanjutkan dengan Sambutan Kepala Lapas Pati yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Kepala Seksi Binadik Eko Budihartanto.
Dalam sambutannya Eko Budi mengajak kepada seluruh pegawai dan WBP untuk lebih sering membaca Al-Qu’an. “Mari perbanyak baca Al-Qur’an terutama dibulan yang penuh dengan rahmat ini dan semoga di hari akhir nanti kita semua mendapat syafaat Al-Qur’an,” Ucapnya.
Usai Sambutan Kepala Seksi Binadik kegiatan dilanjutkan dengan tausyiah yang disampaikan oleh H. Ahmad Shofi Muhyiddin dari IAIN Kudus. Dalam tausyiahnya Ia menyampaikan sejarah turunynya Al-Qur’an pada 17 Ramadhan kepada Nabi Muhammad SAW sebagai petunjuk bagi umat manusia untuk selalu berjalan di jalan yang lurus.
ADVERTISEMENT
Pada acara ini pula dilaksanakan pemberian hadiah kepada Warga Binaan yang memenangkan lombaan hafalan Al Quran selama pesantren Ramadhan berlangsung. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan pembinaan kepribadian dan kerohanian Warga Binaan Pemasyarakatan, Dalam upaya meningkatkan pembinaan kepribadian dan kerohanian ini lapas Pati menjalin Kerjasama dengan stakeholder terkait salahsatunya dengan IAIN Kudus.