Konten dari Pengguna

Kanwil Ditjenpas Sumsel Raih Penghargaan Pemberitaan IPPAfest Terbanyak ke-2

Lapas Sekayu
Lapas Kelas IIB Sekayu
24 April 2025 12:24 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Lapas Sekayu tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Humas lapas sekayu
zoom-in-whitePerbesar
Humas lapas sekayu
Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Sumatera Selatan mendapatkan piagam penghargaan Terbaik II dalam kategori Kantor Wilayah dengan pemberitaan (Indonesian Prison Products and Arts Festival (IPPA Fest) 2025 terbanyak dalam rangka Hari Bakti Pemasyarakatan ke-61.
ADVERTISEMENT
Atas keberhasilan tersebut, Kanwil Ditjenpas Sumatera Selatan, Erwedi Supriyatno menerima penghargaan yang diserahkan langsung oleh Wakil Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Wamen Imipas), Silmy Karim, dan Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Drs. Mashudi.
Perlu diketahui IPPA Fest 2025 berlangsung selama tiga hari, mulai 21 hingga 23 April 2025, dan menampilkan karya dari seluruh Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan se-Indonesia. Acara ini bertepatan dengan peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan ke-61 dan mengusung tema Creation Beyond the Bars, menegaskan bahwa kreativitas tidak bisa dibatasi oleh jeruji besi.
IPPA Fest memamerkan beragam hasil kreativitas warga binaan mulai dari seni pertunjukan, kuliner, kerajinan tangan, batik, hingga lukisan yang mencerminkan proses pembinaan di balik tembok pemasyarakatan.
Dengan diraihnya penghargaan ini, Kanwil Ditjenpas Sumsel berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas komunikasi publik dan menjadi garda terdepan dalam menyampaikan berbagai inovasi dan capaian pemasyarakatan di Sumatera Selatan.
ADVERTISEMENT