Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Lazismu DIY dan Mediamu Bagikan Kacamata Gratis untuk Siswa Kurang Mampu
24 November 2021 15:07 WIB
Tulisan dari Lazismu DIY tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
D.I Yogyakarta – Masalah penglihatan menjadi kendala dalam melaksanakan proses pembelajaran, banyak anak mengalami kesulitan belajar dikarenakan penglihatannya terganggu tidak bisa membaca sehingga adanya kemunduran prestasi dalam belajar. Lazismu DIY dan Mediamu bagikan kacamata gratis kepada siswa-siswi dari keluarga kurang mampu dan cek kesehatan mata gratis di SD Muhammadiyah Bausasran dan SD Muhammadiyah Karangkajen, kota Yogyakarta (23/11).
ADVERTISEMENT
Program yang berlangsung selama dua hari dari tanggal 23-24 November tersebut, agar siswa dapat bisa belajar dengan baik dan dimudahkan untuk membaca, menulis dan bersosial. Kepala sekolah SD Muhammadiyah Bausasran mengatakan, kendala perekonomian keluarga menjadi penghambat siswa untuk bisa belajar, adanya program ini semoga bisa bermanfaat dan dapat membantu meningkatkan prestasi. “Mudah-mudahan menjadi amal jariyah dan bermanfaat sejalan dengan dakwah persyarikatan amal ma’ruf nahi mungkar” ujar Suwarjo.
Pemberian alat bantu melihat untuk siswa sebanyak 40 buah kacamata untuk dua sekolah tingkat dasar. Mediamu sebagai lembaga media informasi digital yang dibawah naungan Majelis Pustaka dan Informasi (MPI) PWM DIY bekerja sama dengan Lazismu DIY untuk memberitakan aktivitas kebaikan sosial dan bermanfaat secara luas. “Tujuannya untuk memakmurkan Sekolah Dasar (SD) yang di fasilitasi oleh Lazismu agar dimudahkan dalam belajar dan diberikannya prestasi” kata ketua MPI PWM DIY, Robby Habiba Abror.
ADVERTISEMENT
“Kacamata diberikan untuk yang membutuhkan dan dipakai untuk mensyukuri nikmat Allah SWT dengan menjaga mata agar tetap sehat, dengan menjaganya maka bisa berfungsi dengan semestinya dan berharap siswa bisa terbantu untuk belajar dan menjadi pintar, namun bukan berarti siswa tidak memakai kacamata tidak pintar, kacamata hanya alat untuk bisa melihat dengan jelas (kabur) saja” ungkap Heru Prasetya, Radaktur mediamu.
Sebelum diberikannya kacamata, para siswa untuk diperiksa mata terlebih dahulu agar sesuai dengan kebutuhan masing-masing sehingga tujuan untuk memudahkan kegiatan belajar bisa tercapai dengan alat bantu kacamata.
Program pemeriksaan mata dan pemberian kacamata gratis merupakan salah satu bentuk implentasi program kegiatan sosial dalam bidang pendidikan dan kesehatan Lazismu DIY sebagai bentuk kepedulian untuk mencerdaskan kehidupan bangsa.
ADVERTISEMENT
“Lazismu DIY sebagai lembaga penghimpun dana umat berupa dana zakat, infaq dan shadaqah maka penyalurannya harus memperhatikan kebermanfatannya secara luas, dalam program ini masuk dalam pilar kesehatan dan pilar pendidikan yang bermitra dengan majelis dan lembaga Muhammadiyah sehingga adanya ini bisa membantu siswa untuk belajar agar menjadi pintar” ungkap Eka Yuhendri, Badan Pengurus Lazismu DIY.
Penulis: Rizal Firdaus