Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Begini Cara Google Maps Hitung Waktu Tempuh Perjalananmu
3 Februari 2020 17:34 WIB
Diperbarui 21 Januari 2021 10:54 WIB
Tulisan dari LifeHack tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Saat ini, penggunaan aplikasi peta online untuk mencari alamat atau lokasi yang dituju menjadi hal yang utama ketika berpergian. Biasanya dengan menggunakan aplikasi tersebut, kita dapat mengetahui setiap detail perjalanan. Mulai dari lokasi, jarak tempuh, hingga estimasi waktu yang dihabiskan di perjalanan.
ADVERTISEMENT
Google Maps misalnya, peta online ini mampu memandu bagaimana lokasi tujuan perjalananmu dapat ditempuh. Biasanya mereka dapat mengira-ngira waktu tempuh yang kamu habiskan ke lokasi yang kamu inginkan. Perkiraan dari Google Maps memiliki keakuratan yang tinggi dan sesuai dengan cara yang kamu pakai ke lokasi tujuanmu. Baik itu perkiraan dengan menggunakan mobil, motor, maupun jalan kaki.
Melalui unggahan video Twitter @jendra_aji, terekam seorang pria membawa tas khusus yang terdapat banyak kamera. Terlihat tulisan Google Maps pada bagian belakang tas tersebut. Diduga pria ini sedang mengambil gambar untuk melakukan rekam estimasi waktu tempuh sambil berjalan kaki.
Terhitung 500 ribu lebih warganet melihat unggahan video tersebut. Terdapat reaksi dari warganet mengenai kebenaran video tersebut di kolom komentar. Akun @sokbreker dan @aribanang misalnya, membalas tweet tersebut dengan mengatakan bahwa itu bukan cara menentukan waktu tempuh untuk Google Maps.
ADVERTISEMENT
Menurut mereka, hal yang dilakukan oleh pria itu untuk mengambil rekam gambar yang akan ditampilkan pada fitur Google Street View pada Google Maps. Google Street View merupakan fitur interaktif yang menampilkan rekam gambar suatu lokasi dalam bentuk foto asli. Foto tersebut diambil secara akurat oleh mobil, motor, sepeda, perahu, dan dengan pejalan kaki seperti pada video unggahan tersebut.
Tentu setelah unggahan video viral tersebut, muncul pertanyaan bagaimana sebenarnya cara Google Maps mengestimasi waktu tempuh. Apakah cara yang digunakan sangat rumit sehingga hasilnya bisa sangat akurat?
Melansir Lifewire, Google Maps sebenarnya punya cara khusus dalam menentukan waktu tempuh. Mereka menghimpun data dari otoritas yang berwenang sebagai informasi utama mengenai suatu lokasi dan kondisi lalu lintasnya.
ADVERTISEMENT
Dengan algoritma khusus, Google Maps mampu mengolah data tersebut menjadi informasi. Selain itu, data dari pengguna smartphone melalui GPS di berbagai tempat juga digunakan oleh google. Kedua data tersebut mereka gunakan untuk dapat memberitahu pengguna Google Maps secara langsung dalam waktu sepersekian detik.
Tidak hanya waktu tempuh, jarak dari suatu lokasi ke lokasi lain, kondisi jalan yang macet, kecelakaan hingga pengalihan jalur dapat diketahui secara cepat. Begitu kira-kira cara Google Maps bekerja dan mempermudah dirimu untuk pergi ke suatu tempat.