Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Trik Pakai Kerudung yang Benar Agar Tak Mengganggu Pendengaran
30 Juli 2018 18:10 WIB
Diperbarui 21 Januari 2021 10:57 WIB
Tulisan dari LifeHack tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Ilustrasi (pixabay)
Saat ini kerudung bukan hanya dijadikan kebutuhan untuk menutup aurat tapi juga menjadi tren para kaum hawa dalam berpenampilan. Bermacam-macam model kerudung pun kini semakin marak di pasaran, tak heran pengguna salah satu jenis hijab ini semakin bertambah.
ADVERTISEMENT
Tapi, apakah kamu pernah merasakan kejanggalan saat mencoba memakai kerudung? Telinga tiba-tiba merasa tidak nyaman. Apalagi untuk orang yang baru menggunakan kerudung. Tak jarang mereka mengeluh tuli. Hal itu dikarenakan ada yang salah dari cara memakainya.
Berikut beberapa trik untuk menghindari pemakaian kerudung yang membuat tuli.
1. Hindari lipatan di dekat telinga

Ilustrasi (pixabay)
Memberikan lipatan kerudung di dekat telinga bisa membuat pendengaran kamu berkurang. Sebab lubang telinga tertutup oleh kain. Maka sebaiknya kamu memberikan lipatan di dekat rahang pipi. Selain tidak membuat tuli, cara ini mampu menyulap mukamu yang tembem terlihat lebih tirus.
2. Hindari bahan berkarakteristik tebal

Ilustrasi (pixabay)
Pemakaian kerudung dengan material yang kurang sesuai dengan kebutuhan malah bisa menghambat aktivitas sehari-hari. Kerudung bermaterial tebal juga menjadi salah satu faktor yang membuat kamu tuli.
ADVERTISEMENT
Wool peach atau wolfis merupakan salah satu material hijab yang ketebalannya di bawah bahan jersey. Bahan wool peach atau wolfis dianggap oleh sebagian pengguna hijab kurang nyaman.
3. Hindari ciput saat memakai pashmina

Ilustrasi (pixabay)
Para kaum hawa pasti sudah tidak asing dengan model hijab satu ini. Pashmina merupakan hijab yang berbentuk selendang atau persegi panjang. Hijab ini mampu dibentuk dengan variasi yang menarik.
Tak jarang, pengguna pashmina membentuk model hijabnya dengan banyak lilitan. Lilitan-lilitan inilah yang membuat tuli pengguna apalagi jika ditambah dengan penggunaan ciput di dalamnya.
4. Pakailah ciput tanpa menutupi telinga

Ilustrasi (pixabay)
Jika kamu merupakan tipe pengguna hijab yang harus menggunakan ciput di dalamnya, cara ini bisa kamu terapkan untuk menghindari potensi tuli. Gunakan ciput cukup sampai belakang daun telinga tanpa menutupi seluruh bagiannya.
ADVERTISEMENT
Selain mampu menjadikanmu selamat dari tuli, hal ini juga mampu menolongmu terhindar dari rasa sakit karena pemakaian ciput yang terlalu ketat.