Konten dari Pengguna

PPSDM Migas Rayakan HUT ke-59 dengan Kegiatan Bakti Sosial

Luita Yusniawati Dratistiana
Saya adalah seorang Analis Humas di sebuah institusi pemerintah yang bergerak dibidang pengembangan SDM sektor minyak dan gas bumi, PPSDM Migas yang berlokasi di Cepu, Blora Jawa Tengah.
31 Desember 2024 14:03 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Luita Yusniawati Dratistiana tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
PPSDM Migas Rayakan HUT ke-59 dengan Kegiatan Bakti Sosial. (Dok. Humas PPSDM Migas)
zoom-in-whitePerbesar
PPSDM Migas Rayakan HUT ke-59 dengan Kegiatan Bakti Sosial. (Dok. Humas PPSDM Migas)
ADVERTISEMENT
Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Minyak dan Gas Bumi (PPSDM Migas) kembali menggelar kegiatan bakti sosial dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59 pada tahun 2025. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial PPSDM Migas terhadap masyarakat sekitar, khususnya anak-anak yatim piatu dan yayasan sosial.
ADVERTISEMENT
Desy Kurnia Puspaningrum, Ketua Panitia HUT ke-59 PPSDM Migas, menjelaskan, "Bakti sosial ini merupakan bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat sekitar. Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan mereka yang membutuhkan."
“PPSDM Migas menyelenggarakan bakti sosial sebagai awal kegiatan HUT ke-59 PPSDM Migas. Baksos ini meliputi berbagai macam kegiatan, seperti pemeriksaan kesehatan gratis dan donor darah yang dilaksanakan di Klinik Utama Bhina Migas Medical Center (BMMC) yang diikuti oleh kurang lebih 150 orang masyarakat Cepu,” jelasnya.
Ia menambahkan PPSDM Migas juga memberikan bingkisan sembako kepada berbagai lembaga sosial dan panti asuhan di sekitar Cepu.
“Bakti sosial ini dilaksanakan di beberapa panti asuhan dan yayasan sosial yang berada di wilayah sekitar kantor PPSDM Migas antara lain Yastamas Turibang, LKSA Aisyah Balun, Darul Hadlonah Tambakromo, Yayasan Pelayanan Kasih Cepu (YPKC) Diponegoro, LKSA Muhammadiyah Aryo Jipang, Waladun Sholih Padangan, dan Susteran St. Yohanes Gabriel Cepu,” tambahnya.
ADVERTISEMENT
Bakti sosial ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat sekitar. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) yang dilakukan oleh PPSDM Migas sebagai bagian dari komitmen PPSDM Migas untuk memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.
“Melalui kegiatan bakti sosial ini, PPSDM Migas berharap dapat membangun komunitas yang lebih baik dan lebih peduli terhadap sesama,” tutupnya Ketua HUT PPSDM Migas ke-59 ini.