

ADVERTISEMENT
Sobat zodiak punya kakak atau adik perempuan yang usianya enggak jauh berbeda denganmu? Jika iya, hal itu bisa jadi sesuatu yang seru dan menyenangkan. Meski enggak jarang terjadi pertengkaran di antara kalian sampai-sampai orang tua harus melerai.
ADVERTISEMENT
Namun, terlibat perselisihan dengan saudara merupakan hal yang lumrah terjadi. Justru pada tahap inilah hubungan persaudaraan diuji. Terlepas dari itu, meski punya hubungan darah, bukan berarti kalian punya kemiripan karakter. Enggak jarang kok karakter kalian justru bertolak belakang.
Maka dari itu, kalian perlu saling mengenali dan memahami karakter satu sama lain. Yuk, kenali karakter saudara perempuanmu berdasarkan zodiak mereka.
1. Aries
Enggak jarang kamu terlibat pertengkaran dengan kakak atau adik perempuan. Sebab, di antara kalian sering terjadi persaingan. Kalian sama-sama enggak mau mengalah.
Biasanya ini terjadi akibat jarak usia kalian relatif dekat. Meski demikian, Aries enggak pernah sungkan untuk memberi semangat kepada saudaranya.
2. Taurus
Taurus dikenal sebagai zodiak penyayang. Hal itu membuatnya mampu menjadi saudara yang baik. Mereka lebih banyak mengalah ketika terjadi perselisihan kecil.
ADVERTISEMENT
Taurus menjadi pihak yang lebih banyak bersabar ketimbang saudaranya. Meski demikian, ketika orang dengan zodiak ini benar-benar merasa tersakiti, mereka bisa sangat emosional dan mengamuk.
3. Gemini
Gemini merupakan tipikal zodiak yang sedikit usil. Hal ini tidak terkecuali terhadap saudaranya. Punya saudara seperti Gemini termasuk menyenangkan.
Akan banyak obrolan-obrolan seru di antara kalian. Sebab, selain Gemini senang mengoceh, mereka pun punya sifat humoris. Saudara perempuan dengan zodiak ini bisa menjadi teman diskusimu yang mengasyikan.
4. Cancer
Kakak atau adik perempuanmu terkesan menjadi pelindungmu enggak, sih? Sebab Cancer pun punya karakter yang kurang lebih seperti itu. Mereka sering tampil sebagai pelindung bagi saudara-saudaranya.
Namun, kamu perlu tahu, nih. Di balik sifat penyayang yang dimiliki Cancer, tidak jarang mereka terlihat murung. Kamu perlu sedikit sensitif dengan karakter satu ini.
ADVERTISEMENT
5. Leo
Hal menyenangkan ketika punya saudara perempuan seperti Leo. Mereka mengetahui bahwa dirinya sosok yang enggak pelit terhadap saudaranya. Leo sering memberimu uang jajan dan enggak sungkan membelikanmu jajanan.
Hanya saja, zodiak berlambang singa ini kerap mengungkit perlakuan baiknya kepadamu. Selain itu, kadang mereka suka bersikap berlebihan.
6. Virgo
Sebagai saudara perempuan, Virgo enggak begitu jauh berbeda dengan Leo. Mereka senang memberi saudaranya makanan. Virgo selalu mengutamakan kebutuhan saudaranya.
Dalam hal ini, Virgo termasuk cerdas dan bisa diandalkan. Namun, terkadang mereka terlalu mencemaskan saudaranya. Makannya, mereka sedikit cerewet ketika saudaranya belum pulang ke rumah.
7. Libra
Sedikit ceriwis dan penuh semangat. Itulah karakter dan kepribadian khas seorang Libra, termasuk sebagai kakak atau adik perempuan. Libra cenderung terbuka terhadap saudaranya.
ADVERTISEMENT
Saudara perempuan dengan zodiak ini bisa menjadi teman curhat yang baik untuk saudaranya. Selain itu, Libra cukup adil dan bijak dalam menilai sesuatu. Termasuk, menilai kelakuan baik dan burukmu.
8. Scorpio
Kamu termasuk beruntung jika punya kakak atau adik perempuan dengan zodiak Scorpio. Sebab, mereka punya selera humor yang menarik. Zodiak berlambang kalajengking ini juga lebih senang bersikap apa adanya, alias enggak jaim.
Scorpio pun akan menghibur ketika kamu bersedih. Termasuk, ketika kamu dimarahi orang tua.
9. Sagitarius
Jika punya saudara perempuan dengan zodiak Sagitarius, kamu perlu sering mengingatkannya untuk berhati-hati. Sebab, mereka cenderung ceroboh dalam bertindak. Enggak jarang mereka dimarahi orang tua akibat sifatnya tersebut.
Meski demikian, Sagitarius nyaman untuk menjadi teman mengobrol, termasuk curhat masalah asmara. Sagitarius termasuk pintar menyimpan rahasiamu, kok.
ADVERTISEMENT
10. Capricorn
Kamu punya kakak atau adik perempuan yang terkesan kaku enggak, sih? Seperti itulah saudara perempuan berzodiak Capricorn. Mereka agak susah diajak bercanda dan sering pasang wajah serius.
Meski demikian, ia sangat menyayangimu. Sama halnya dengan Aries, Capricorn pun kerap memberimu dukungan. Bahkan, mereka mampu menjadi motivator yang baik untukmu.
11. Aquarius
Jika kamu ingin belajar menjadi pribadi yang mandiri, saudara perempuan seperti Aquarius adalah yang terbaik untuk menjadi teladan. Selain memberi nasihat, Aquarius akan menunjukkan cara menjadi pribadi mandiri dan tegas.
Namun, Aquarius juga kerap meragukan kemampuan orang lain. Untuk sifat satu ini jangan kamu tiru, ya.
12. Pisces
Belajarlah menjadi bijak seperti yang Pisces lakukan. Itulah hal menarik yang bisa kamu dapatkan jika memiliki saudara perempuan Pisces. Sifat sensitif yang dimiliki membuatnya lebih peka terhadap perasaan saudaranya.
ADVERTISEMENT
Kamu enggak bisa menyembunyikan perasaan sedih di hadapan saudara dengan zodiak berlambang ikan ini. Pisces akan selalu menemani dan menghiburmu ketika kamu bersedih. (kun)
___
Subscribe Madam buat dapatkan notifikasi ramalan zodiak terkini! Salam kenal, karena tak kenal maka tak ramal.