International Nurses Day, Kepedulian Perawat untuk Masa Depan

Haris Rizki Maulana
1. Profesi Ners 2. Peneliti PUSAD (Pusat Studi Anti-Korupsi Dan Demokrasi) universitas muhammadiyah surabaya 3. Kader Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM)
Konten dari Pengguna
12 Mei 2024 14:18 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Haris Rizki Maulana tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
shutterstock.com
zoom-in-whitePerbesar
shutterstock.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bertepatan pada hari lahirnya sosok Florence Nightingale, yang dianggap sebagai pendiri Keperawatan modern, tanggal 12 Mei dijadikan sebagai hari perawat Internasional ( International Nurses Day/IND) oleh dewan perawat internasional (INC).
ADVERTISEMENT
Didalam dunia kesehatan, perawat seringkali menjadi tulang punggung dalam mengahadapi pasien dan kasus dibidang kesehatan. Dedikasi serta pengorbanan yang dilakukan perawat, perlu adanya apresiasi yang tinggi dari beberapa pihak, mengingat dalam 24 jam perawat lah yang menjadi garda terdepan untuk memenuhi kebutuhan dasar pasien di rumah sakit.
Hari perawat internasional ini, menjadi momentum yang relevan untuk meningkatkan peran perawat, sebagai promotor dalam bidang pelayanan kesehatan. Hari peringatan tersebut juga, dijadikan sebagai ajang atau suatu kampanye, untuk mempromosikan bagaimana investasi dibidang keperawatan mampu memberikan manfaat yang komprehensif bagi sosial dan masyarakat.
Ucapan apresiasi dan penghargaan kepada perawat, menjadi motivasi dalam melakukan tugas profesinya. Merupakan penyelamat jiwa, memberikan kebutuhan kesehatan, dan sebagai inspirasi bagi masyarakat dalam melakukan pekerjaannya dengan tulus dan ikhlas.
ADVERTISEMENT
Hari perawat internasional ini juga, menjadi momentum untuk masyarakat memberikan apresiasi kepada perawat, karena telah memberikan pelayanan dibidang kesehatan yang berkualitas kepada pasien.
Perawat bukanlah orang yang bisa menyembuhan, melaikan sifatnya hanya merawat serta mempermudah dan memenuhi kebutuhan dasar manusia dalam proses pemenuhan kesehatannya.

Meningkatkan Kompetensi Perawat/Nurse

Setiap tahunnya, ilmu pengetahuan khususnya dibidang kesehatan dan keperawatan, terus berkembang sehubung berkembangnya kemajuan tekhnologi serta ekonomi yang ada. Sebagai perawat harusnya terus belajar tentang praktek modernisasi, serta pengatahuan aktual sebagai mobilitas intelektualnya semakin tinggi. Sehingga Investasi di bidang kesehatan memberikan pengaruh yang signifikan didalam pertumbuhan ekonomi masyarakat.
Kompetensi yang ada, dijadikan bahan acuan dasar untuk mengembangkan penlitian dan pengabdian di bidang kesehatan. Momentum memperingati hari perawat ini, perawat terus mengembakan dirinya dalam menjaga etik dan moral, agar persepsi dan stigma buruk yang masih ada di masyarakat perlahan hilang dengan suguhan profesionalisme yang ditunjukkan oleh seorang perawat.
ADVERTISEMENT
Menjadi Perawat yang ideal adalah yang mampu caring kepada pasien dan memberikan tindakan skill yang kompeten, dengan meningkatkan kompetensi diri sebagai perawat, dorongan sebagai promotor kesehatan harus tetap di tingkatkan.
Meningkatkan kompetensi perawat yang kompleks, suatu preventif pada pelayanan keperawatan, memberikan kesejahteraan tenaga keperawatan, serta membantu melindungi masyarakat pada tindakan perawat yang tidak sesuai prosedur profesinya.
Penulis sebagai Nurse atau perawat, memberikan sajian tulisan yang bersifat edukasi kepada perawat dan masyarakat, tentang peningkatan sumberdaya pengetahuan dan apresiasi, karena bebagai zaman dan kasus kesehatan, perawat tetap menjadi pendobrak pertama dalam memberikan pelayanan kesehatan, walaupun nyawa sebagai taruhannya. Selamat memberingati hari Perawat Internasional, kami seutuhnya tetap perawat.