Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Konten dari Pengguna
Mencicipi Menu Yakiniku All You Can Eat di Woody.Do Makassar
25 September 2019 16:26 WIB
Diperbarui 6 Agustus 2020 13:17 WIB
Tulisan dari Arga Arifwangsa tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Selalu ada banyak hal menarik yang ditawarkan oleh restoran-restoran di Makassar, tujuannya tak lain adalah untuk menarik lebih banyak pengunjung. Misalnya saja untuk lokasi restoran. Biasanya para pemilik restoran akan menampilkan konsep dekorasi yang instagramable, menu-menu serta penyajian unik, pelayanan yang sangat baik, dan sebagainya.
ADVERTISEMENT
Namun, ada salah satu konsep restoran yang saat ini sedang menjamur dan memiliki banyak peminat di kota Makassar, yaitu konsep all you can eat.
Saat kalian menelusuri berbagai macam restoran dengan konsep all you can eat di kota Makassar, terdapat satu tempat yang sangat nyaman untuk bersantap dan mengusung slogan “Yakiniku all you can eat everyday!”. Dari slogannya saja dapat kita tebak bahwa di Woody.Do Café and Resto ini menyajikan menu andalan berupa Japanese BBQ.
Ada beberapa hal yang membuat mengapa Woody.Do Café and Resto ini patut untuk dikunjungi bagi penggemar all you can eat. Menu daging yang disajikan restoran ini cukup beragam, tergantung paket apa yang kita inginkan.
Sebelumnya, kita akan ditawarkan tiga jenis paket all you can eat, yang pertama adalah paket regular, di mana kita bisa memesan dua jenis daging sapi, yaitu Yakiniku dan Shabu Beef. Selain itu, kita juga dapat memesan beberapa menu side dish lainnya, dan pilihan minuman di sini cukup beragam, lho.
Selanjutnya, ada paket deluxe yang memiliki hidangan tambahan King Karubi yang berupa daging iga dengan potongan yang cukup tipis. Side dish-nya juga lebih bervariasi daripada menu paket regular.
Terakhir adalah paket premium dengan menu-menu pemesanan yang paling lengkap.
ADVERTISEMENT
Kita dapat memesan lima jenis daging sapi sekaligus yang hanya bisa disantap saat kita memesan paket tersebut. Kelima menu daging yang dapat kita santap adalah Yakiniku, Shabu Beef, King Karubi, Gyutan, dan Premium Wagyu. Gyutan sendiri merupakan lidah sapi panggang khas Jepang dengan tekstur yang lembut dan kenyal.
Menu Gyutan ternyata merupakan varian terbaru dari Woody.Do Café and Resto yang baru saja diumumkan pada hari itu juga.
Sebagai bumbunya, akan disiapkan beberapa jenis saus baik untuk cocolan maupun marinasi, yaitu garlic, negi, teriyaki, BBQ, sesame, dan dashi. Side dish yang terdapat dalam paket premium juga memiliki variasi yang sangat banyak seperti Takoyaki, Sup Miso, Japanese Curry, Edamame, Ebi Furai, Kimchi, Beef Sausage, Agedashi Tofu, Chicken Katsu, Salad, dan sebagainya.
ADVERTISEMENT
Menu minuman yang ditawarkan sangat beragam jenisnya sehingga kita akan cukup bingung untuk memilihnya. Semua menu daging BBQ yang tersedia di Woody.Do Café and Resto ini dijamin segar.
Menurut Ardi (28), salah satu pramusaji dari tempat ini, mengatakan setiap daging yang disajikan baru akan dipotong ketika ada yang memesan untuk menjaga kesegaran dan kualitas teksturnya. Pemesanan stok daging per harinya pun pas-pasan agar tidak banyak meninggalkan daging sisa.
Setiap menu paket yang ditawarkan memiliki syarat dan ketentuan. Waktu untuk melakukan pemesanan makanan yang diberikan, yaitu selama 1 jam saja. Jadi, selama 1 jam kita bebas memesan menu-menu apa saja yang ingin disantap sesuai dengan paket.
Sebaiknya kita memesan menu yang secukupnya saja, sebab jika kalian menyisakan makanan maka akan dikenakan denda per 100 gram. Selain itu, membungkus atau membawa pulang makanan di sini akan menyalahi aturan di Woody.Do Café and Resto.
Selain suasananya yang nyaman dengan dekorasi yang menarik, pramusaji akan melayani kita juga dengan sangat ramah. Kita bisa meminta bantuan pramusaji untuk meracik serta memanggang daging yang kita pesan. Itulah sebabnya Woody.Do Café and Resto ini patut untuk dikunjungi.
ADVERTISEMENT
Woody.Do Cafe and Resto
📍 : Jl. Ahmad Yani No.7, Pattunuang, Kec. Wajo, Kota Makassar.
💰 : Paket Regular Rp 99.000 (Rp 59.000 untuk anak-anak),
Paket Deluxe Rp 159.000 (Rp 59.000 untuk anak-anak), dan Paket Premium Rp 189.000 (Rp 99.000 untuk anak-anak).
⏰ : 09:00 WIB - 22:00 WIB