news-card-video
7 Ramadhan 1446 HJumat, 07 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Ini Dia Cara Cepat Hilangkan Bau Mulut Anda

MALE.co.id
Male Indonesia adalah Platform Berita Online Digital Tentang GAYA HIDUP PRIA DEWASA dengan Segala Aktivitasnya, Termasuk Pesona Wanita.
11 Desember 2017 12:04 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari MALE.co.id tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi bau mulut (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi bau mulut (Foto: Thinkstock)
ADVERTISEMENT
Menghilangkan bau mulut tidaklah mudah. Tetapi hal itu wajib Anda lakukan. Apalagi Anda tergolong sebagai pria yang aktif dalam kehidupan sehari-hari.
ADVERTISEMENT
Sebagai contoh, ketika sedang mengobrol bersama lawan bicara, tiba-tiba ia sedikit menjauhkan tubuhnya. Anda pernah mengalaminya? Perlu digarisbawahi, lawan bicara menjauh dari Anda bukannya tanpa sebab. Bisa saja lantaran bau mulut Anda yang kurang sedap.
Penyebabnya pun beragam. Biasanya, hawa napas berbau merupakan buah dari kebiasaan buruk seperti mengabaikan kebersihan mulut dan gigi. Kendati demikian, Anda yang rajin menyikat gigi juga berpotensi bau mulut. Apabila terus dibiarkan, aroma mulut akan mengganggu aktivitas Anda. Bahkan membuat orang di sekitar menjadi tidak nyaman.
Bagaimana cara menghilangkan bau mulut yang benar? Simak dalam ulasan singkat di bawah ini.
Makan Permen Mint Rendah Gula
Mungkin Anda pernah bertanya-tanya mengapa permen mint sering tersedia di ruang rapat. Selain berfungsi menghilangkan rasa kantuk, mengonsumsi permen mint dapat menyegarkan napas selama waktu tertentu. Bakteri di mulut menghasilkan asam seusai memperoleh asupan gula dari makanan. Asam merusak gigi dan membuat bau napas kurang sedap. Maka, permen mint penting dalam menyegarkan napas.
ADVERTISEMENT
Rutin Minum Air Mineral
Kondisi mulut kering bisa menimbulkan bau tak sedap. Umumnya Anda alami ketika baru saja bangun tidur dan jarang minum air mineral. Paling tidak, minumlah dua gelas air mineral. Khasiatnya menyingkirkan sisa-sisa makanan yang menempel di sela-sela gigi.
Perbanyak Buah dan Sayur
Anda harus bertemu klien penting di siang hari sementara napas Anda bau? Perbanyak konsumsi buah dan sayur untuk mengurangi bau kurang sedap. Aktivitas bakteri yang menempel di dalam mulut akan tersumbat. Coba buah seperti apel, stroberi dan jeruk.
Rutin Menggosok Gigi
Satu hal tidak boleh terlewatkan, Anda wajib rutin menjaga kebersihan gigi dan mulut. Menyikatnya juga harus benar supaya sela-sela gigi bersih dari sisa makanan. Pasalnya, sisa makanan menempel pada gigi mengakibatkan hawa napas bau.
ADVERTISEMENT
Kurangi Rokok dan Alkohol
Bukan cuma merugikan kesehatan semata, kandungan nikotin pada rokok dan alkohol membuat hawa napas tak segar. Kurangi konsumsinya sedikit demi sedikit untuk menghilangkan bau mulut.
Penulis : Gading Perkasa | Male Indonesia