Konten dari Pengguna

5 Rekomendasi Chanel Youtube untuk Belajar Bahasa Inggris

3 Desember 2021 16:59 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi chanel Youtube untuk belajar bahasa Inggris (Sumber: Freepik)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi chanel Youtube untuk belajar bahasa Inggris (Sumber: Freepik)
ADVERTISEMENT
Belajar Bahasa Inggris kini semakin mudah dilakukan loh, salah satunya dengan chanel Youtube untuk belajar bahasa Inggris. Terlebih, di masa ini Bahasa Inggris merupakan bahasa universal yang wajib dikuasai setiap orang.
ADVERTISEMENT
Maka dari itu, ada baiknya Mama-Mama juga mulai memperkenalkan bahasa Inggris pada anak sedari dini. Lagipula sudah banyak sekolah juga kan yang menggunakan bahasa Inggris untuk pengantar sehari-harinya.
Mama sendiri juga mulai mengajarkan bahasa Inggris pada anak-anak Mama nih. Mulai dari hal-hal yang mudah dulu saja sih. Akan tetapi, karena bahasa Inggris bukan merupakan bahasa ibu, mungkin awal-awalnya si anak akan merasa kesulitan untuk mempelajarinya.
Untungnya sekarang metode pembelajaran bahasa Inggris sudah mulai beragam, contohnya dengan mengikuti chanel Youtube untuk belajar bahasa Inggris. Hal ini Mama rasa lebih praktis dan efektif buat si kecil.
Yuk kita simak apa saja sih rekomendasi chanel Youtube-nya. Tinggal siapkan saja kuota dan buku catatanmu ya, Ma!
ADVERTISEMENT

Chanel Youtube untuk Belajar Bahasa Inggris

1. BBC Learning English
Rekomendasi pertama chanel Youtube untuk belajar bahasa Inggris adalah BBC Learning English. Chanel ini merupakan bagian dari BBC World Service yang memang dikhususkan untuk pembelajaran bahasa Inggris.
Chanel ini menyediakan kegiatan belajar bahasa Inggris yang mudah diakses dari berbagai usia serta beragam segmen. Kanal BBC Learning English juga telah dikelola secara professional, bahkan didukung langsung oleh Pemerintah Inggris.
Materi pembelajarannya juga beragam dan sangat menarik, namun dapat kamu tonton dalam sebuah video yang singkat. Kalau kamu juga penyuka aksen British, chanel ini juga sangat tepat untukmu dan si kecil nih, Ma!
2. Learn English with Mr.Duncan
Bagi anak-anak, belajar kadang terasa membosankan. Wajar, soalnya kemampuan konsentrasi anak memang berbeda dengan orang dewasa. Nah, chanel Learn English with Mr.Duncan merupakan salah satu kanal di Youtube yang menyajikan hal yang berbeda sehingga si kecil enggak akan mudah bosan.
ADVERTISEMENT
Learn English with Mr.Duncan ini bahkan telah ada sejak tahun 2006. Materi pembelajaran bahasa Inggrisnya dibuat lebih menyenangkan karena pendekatan Mr.Duncan yang humoris.
Keunggulan lainnya adalah video yang dibuat lebih ke seputar kehidupan sehari-hari. Jadi si kecil menjadi lebih mudah memahami dan tak hanya terfokus pada tata bahasanya saja.
3. English Singsing
Bagi anak yang masih berumur di bawah usia sekolah, chanel English Singsing bisa menjadi salah satu alternatif chanel Youtube terbaik buat pembelajaran bahasa Inggris.
Konten yang ada pada kanal ini juga lebih berfokus pada animasi sehingga anak bisa lebih fokus dalam kemampuan berpikir serta kreativitasnya.
Materi yang diberikan juga sangat lengkap, mulai dari percakapan sehari-hari, melatih kosakata, juga belajar bahasa Inggris melalui lagu. Sungguh menarik bukan?
ADVERTISEMENT
4. English with Lucy
Apabila Mama-Mama lebih tertarik belajar bahasa Inggris yang beraksen British, menyaksikan chanel English With Lucy ini tentunya akan menarik buatmu dan si kecil. Chanel ini dipandu oleh seorang guru bahasa Inggris bernama Lucy.
Di sini tersedia berbagai macam materi mulai dari percakapan, kemampuan listening, keterampilan grammar, serta berbagai tips lainnya untuk belajar bahasa Inggris dengan cepat.
5. Learn English with TV Series
Mengajarkan bahasa Inggris pada anak tentunya perlu dengan cara yang menarik dong. Salah satunya adalah dengan menyaksikan chanel Learn English With TV Series.
Anak-anak juga tentunya hobi menonton TV bukan? Nah dalam chanel ini, si kecil bakal dipandu dengan native speaker buat melatih percakapannya melalui acara TV, film, serta tayangan favorit si kecil. Jadi dia tak hanya sekadar menonton tapi juga sambil bisa belajar.
ADVERTISEMENT
Itu dia beberapa chanel Youtube untuk belajar bahasa Inggris. Selamat mempelajarinya di rumah ya, Ma!
(AN)