Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
6 Obat Diare yang Aman untuk Ibu Menyusui
16 Juni 2022 10:26 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Diare merupakan penyakit yang membuat Mama-mama buang air lebih sering daripada biasanya. Tak jarang, ibu menyusui juga mengalami diare yang disebabkan berbagai penyebab. Namun, ibu menyusui pastinya tidak bisa sembarangan minum obat ya, Ma. Lalu apa saja obat diare yang aman untuk ibu menyusui?
ADVERTISEMENT
Beberapa waktu lalu, salah seorang teman Mama mengalami diare, Ma. Padahal ia sedang dalam masa menyusui.
Kata teman Mama yang habis berobat, hal-hal yang bisa dilakukan untuk mengobati diare ialah konsumsi banyak air dan konsumsi obat yang diresepkan. Lalu, obat apa saja ya yang bisa dikonsumsi ibu menyusui yang mengalami diare? Kamu bisa simak rangkumannya di bawah ini ya, Ma!
6 Obat Diare yang Aman untuk Ibu Menyusui
1. Norit
Salah satu obat diare yang aman untuk ibu menyusui ialah Norit yang dijual secara bebas. Kamu bisa membeli Norit di apotek ya, Ma.
Norit sendiri memiliki bahan dasar karbon aktif yang mampu mengatasi diare, keracunan makanan, serta perut kembung. Norit akan bekerja menyerap berbagai zat beracun di dalam lambung.
ADVERTISEMENT
Harga: Rp18 ribu per botol
2. Entrostop
Entrostop merupakan obat diare yang memiliki kandungan attapulgite yang masuk ke dalam kategori N, yang artinya belum diketahui efek sampingnya pada ibu menyusui.
Cara kerja Entrostop yakni menyerap bakteri dan racun penyebab diare di dalam saluran pencernaan. Mama baiknya konsultasi ahli dulu sebelum konsumsi obat kategori N.
Harga: Rp10 ribu per strip
3. Diatabs
Obat diare lainnya yang bisa dikonsumsi oleh ibu menyusui yakni Diatabs.
Di dalamnya terdapat kandungan attapulgite sebanyak 600 mg. Diatabs mampu mengatasi diare dengan cara menyerap berbagai bakteri yang menjadi penyebab diare di dalam tubuh.
Harga: Rp3 ribu per strip
4. Diapet
Diapet merupakan salah satu obat diare yang mengandung beberapa baha alami seperti kunyit, jambu biji dan kulit buah delima.
ADVERTISEMENT
Diapet menawarkan obat dalam wujud sirup dan tablet jadi Mama bisa pilih obat yang lebih mudah dicerna. Diapet dijual secara bebas dan tanpa resep dokter ya, Ma.
Harga: Rp17 ribu per strip
5. Oralit
Oralit merupakan obat lainnya yang bisa dikonsumsi ibu menyusui saat mengalami diare.
Oralit memiliki kandungan 2,7 gram glukosa anhidrat, 0,58 gram trisodium sitrat dihidrat, 0,52 gram natrium klorida dan 0,3 gram kalium klorida. Berbagai kandungan ini bekerja dalam mengatasi dehidrasi dan diare pada anak-anak maupun orang dewasa.
Harga: Rp50 ribu per boks
6. Pularex
Pularex memiliki komposisi activated attapulgite sebanyak 630 mg yang bekerja dalam mengatasi diare.
Pularex yang mengandung attapulgite masuk ke dalam kategori obat N yang belum diketahui efek sampingnya terhadap ibu menyusui. Namun, obat ini diketahui hanya bekerja secara lokal jadi kemungkinannya kecil akan mempengaruhi ASI.
ADVERTISEMENT
Harga: Rp30 ribu per boks
Demikian rangkuman obat diare yang aman untuk ibu menyusui. Meskipun semua obat ini dianggap tidak memberikan efek terlalu berbahaya pada ibu menyusui, baiknya kamu tetap melakukan konsultasi sebelum mengonsumsinya ya, Ma.
Periksa juga aturan pakai, dosis, izin edar, serta tanggal kedaluwarsa obat agar kesehatan kamu dan si kecil terjamin. Semoga informasi ini berguna untuk kamu ya, Ma!
(SRP)