Adakah Tanda Kehamilan Tidak Pasti?

Konten dari Pengguna
1 Desember 2022 14:30 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tanda kehamilan tidak pasti (Sumber: Pexels)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tanda kehamilan tidak pasti (Sumber: Pexels)
ADVERTISEMENT
Ada enggak ya tanda kehamilan tidak pasti? Untuk Mama-mama yang sedang merencanakan kehamilan atau yang baru menikah, penting nih buat mengetahui hal ini!
ADVERTISEMENT
Kehamilan merupakan salah satu hal yang paling ditunggu oleh pasangan suami istri yang telah menikah. Tentunya dengan kehadiran buah hati bisa semakin melengkapi kebahagiaan Mama-mama dan Papa-papa.
Ada pasangan yang memang dengan cepat bisa mendapatkan keturunan. Tapi di sisi lain, ada pula yang perlu menunggu lama agar bisa hamil. Bahkan sampai melakukan program hamil, baik secara alami maupun dengan bantuan medis.
Tentu saja, apapun bakal dilakukan agar kita segera bisa mendapatkan momongan ya, Ma!
Setelah melakukan promil, kita juga perlu mengetahui apa saja tanda-tanda kehamilan. Biasanya, saat mengetahui periode menstruasi jadi telat. Kita langsung berkesimpulan bahwa telah terjadi kehamilan.
Padahal, ada juga loh berbagai gejala fisik yang menyerupai tanda-tanda kehamilan tapi ternyata disebabkan hal lainnya. Lantas, ada enggak ya tanda kehamilan yang tidak pasti?
ADVERTISEMENT
Apabila kamu penasaran, yuk simak penjelasan selengkapnya yang telah Mama rangkum dari berbagai sumber ini!

Tanda Kehamilan Tidak Pasti

Ilustrasi tanda kehamilan tidak pasti (Sumber: Pexels)
Setelah menikah, Mama-mama dan Papa-papa mungkin enggak sabar buat segera menunggu kabar baik berupa terjadinya proses kehamilan.
Kehamilan sendiri merupakan sebuah kondisi yang menggambarkan periode di mana janin sedang berkembang di dalam rahim. Umumnya kehamilan berlangsung selama kurang lebih 40 minggu atau sembilan bulan. Waktunya kehamilan dihitung dari hari pertama haid terakhir Mama-mama.
Menurut laman Cleveland Clinic, kehamilan bisa terjadi ketika sperma membuahi sel telur setelah dilepaskan dari ovarium selama proses ovulasi. Telur yang sudah berhasil dibuahi lalu akan bergerak menuju rahim yang merupakan tempat proses implantasi terjadi.
Saat proses implantasi terjadi dengan baik, maka bisa disebut wanita sudah memasuki masa kehamilan.
ADVERTISEMENT
Salah satu tanda kehamilan yang paling umum adalah telat menstruasi. Namun, sebenarnya Mama-mama juga perlu mengetahui mengenai siklus haid kamu.
Tanda-tanda kehamilan setiap wanita bisa saja berbeda antara satu dan lainnya dan sesuai dengan kondisi tubuhnya.
Ilustrasi tanda kehamilan tidak pasti (Sumber: Pexels)
Ada berbagai tanda kehamilan tidak pasti yang mungkin wanita alami, antara lain:
Memang, beberapa tanda tersebut bisa termasuk ke dalam gejala kehamilan. Namun, kondisi tubuh yang cepat lelah serta sering sakit kepala, bisa juga menandakan bahwa kondisi fisik kamu sedang tidak baik atau mengalami gangguan medis tertentu.
Begitu juga dengan kram perut yang dapat berkaitan dengan gangguan pencernaan. Di sisi lain, lebih sering buang air kecil pun bisa menjadi indikasi bahwa Mama-mama mengalami gangguan pada kandung kemih.
ADVERTISEMENT
Untuk itu, sebaiknya setelah Mama-mama mengalami beberapa gejala kehamilan, kamu bisa langsung memeriksakannya ke dokter. Buat mendapatkan hasil yang lebih akurat, apakah kamu mengalami kehamilan atau tidak.
Itu dia beberapa tanda kehamilan tidak pasti. Semoga informasi ini bermanfaat bagimu ya!
(AN)