Konten dari Pengguna

Apa Itu Child Prodigy? Ini Penjelasannya

20 Oktober 2022 8:10 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi child prodigy adalah (Sumber: Pexels)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi child prodigy adalah (Sumber: Pexels)
ADVERTISEMENT
Kamu pernah mendengar mengenai apa itu child prodigy, Ma? Atau baru kali ini mendengar istilah tersebut?
ADVERTISEMENT
Coba deh kamu perhatikan buah hatimu. Apakah dia memperlihatkan kemampuan yang luar biasa yang jauh melampaui anak-anak seusianya? Bakat tersebut bisa dalam berbagai bidang, seperti olahraga, sains, matematika, seni, olahraga, dan yang lainnya.
Bahkan, bakatnya tersebut bisa saja melampaui orang dewasa yang sudah lama berkecimpung di bidangnya. Jika iya, bisa saja dia termasuk ke dalam child prodigy atau yang dikenal juga dengan anak ajaib.
Selain dalam bidang tertentu, child prodigy juga unggul dalam bidang intelektual di atas anak-anak normal lainnya.
Sebagian besar masyarakat masih percaya bahwa apa kemampuan yang dimiliki oleh anak ajaib atau child prodigy ini adalah sebuah bakat alam. Beberapa tokoh dunia pun dikenal sebagai child prodigy, seperti komposer musik Wolfgang Amadeus Mozart serta atlet senam Nadia Comaneci.
ADVERTISEMENT
Apakah Mama-mama makin penasaran enggak dengan child prodigy? Yuk, kita simak penjelasannya yang telah Mama rangkum dari berbagai sumber ini!

Pengertian Child Prodigy

Berdasarkan keterangan dari Cambridge Dictionary, child prodigy atau anak ajaib adalah seseorang yang sejak usia kanak-kanak sudah bisa mengembangkan satu atau lebih kemampuan yang dimilikinya, dengan tingkatan yang jauh melebihi anak-anak normal di usia mereka.
Dalam istilah bahasa Inggris, child prodigy dikenal juga dengan sebutan wonder child atau wunderkind. Biasanya, seorang anak ajaib merupakan anak di bawah usia 18 tahun yang memiliki keahlian tertentu yang umumnya hanya dapat dilakukan oleh orang dewasa atau profesional yang terlatih.
Mengutip laman Firstcry Parenting, ada beberapa karakteristik dari child prodigy, antara lain:
ADVERTISEMENT

1. Umumnya Mempunyai IQ yang Lebih Tinggi

Ilustrasi child prodigy adalah (Sumber: Pexels)
Anak prodigy umumnya memiliki IQ yang lebih tinggi dari anak-anak lain seusianya. Jika, populasi anak-anak umum mempunyai IQ sekitar 100, maka child prodigy bisa mencapai lebih dari 128.

2. Mempunyai Memori Kerja yang Lebih Baik

Perlu kamu ketahui, memori kerja bisa memungkinkan kita untuk melakukan tugas-tugas rutin. Nah, pada anak ajaib, biasanya mereka memiliki memori kerja yang sangat besar, yakni mencapai 1% di tingkat teratas.
Selain itu, mereka juga mampu menyimpan informasi di kepala mereka dengan lebih detail serta memproses dan mengendalikan berbagai informasi yang masuk.

3. Mempunyai Bakat yang Luar Biasa

Ilustrasi child prodigy adalah (Sumber: Pexels)
Ini yang membedakan child prodigy dengan anak-anak lainnya, yakni mereka mempunyai bakat yang luar biasa di suat bidang, bahkan lebih. Atas bakatnya yang luar biasa ini, dia memerlukan support system yang baik dari keluarga, lingkungan, hingga lembaga pendidikan, agar potensi yang dimilikinya bisa semakin maksimal.
ADVERTISEMENT

Beberapa Child Prodigy yang Terkenal di Dunia

1. Wolfgang Amadeus Mozart

Mozart merupakan salah satu komposer terkenal di dunia yang lahir di Austria. Dia sudah menunjukkan bakatnya dalam bidang musik di usia sekitar 3 tahun. Kemudian di masa remajanya, dia sudah bisa tampil ke dalam beberapa konser, opera, serta sonata.
Dia adalah salah satu komposer dunia yang paling produktif sepanjang masa. Semasa hidupnya, Mozart telah menghasilkan kurang lebih 600 karya musik.

2. Pablo Picasso

Picasso memang lahir dari keluarga yang erat dengan dunia seni lukis. Sehingga tidak heran, dia pun mempunyai bakat melukis.
Tapi, tidak seperti anak kecil lain pada umumnya, saat Picasso mulai bisa berbicara, kata-kata pertama yang keluar dari mulutnya adalah meminta pensil dan alat menggambar.
ADVERTISEMENT
Di usia remaja, kemampuan melukis Picasso bahkan sudah bisa melebihi orang dewasa. Sepanjang hidupnya, Picasso telah membuat lebih dari 22.000 karya lukis.

3. Enrico Fermi

Enrico Fermi merupakan seorang tokoh yang mendapatkan penghargaan nobel dalam bidang nuklir dan radioaktivitas.
Dia merupakan anak asal Italia, yang sejak 10 tahun sudah menujukkan ingatan fotografi yang melampaui anak-anak pada umumnya. Di usianya tersebut, dia lebih senang membaca buku fisika, trigonometri, hingga akhirnya terjun sendiri ke dalam bidang mekanika.
Bahkan Enrico Fermi bisa mendapatkan gelar pasca sarjananya di usia 21 tahun, di mana usia tersebut lebih awal daripada orang-orang pada umumnya.
Itu dia penjelasan mengenai apa itu child prodigy serta bagaimana karakteristik dan tokoh-tokoh dunia yang juga dikenal sebagai anak ajaib tersebut. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagimu ya!
ADVERTISEMENT
(AN)