Konten dari Pengguna

Apa Saja Jenis Keputihan saat Hamil?

12 Juni 2022 13:16 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi jenis keputihan saat hamil (Sumber: Pexels)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi jenis keputihan saat hamil (Sumber: Pexels)
ADVERTISEMENT
Keputihan menjadi salah satu tanda kehamilan yang sering dialami. Apa saja sih jenis keputihan saat hamil? Apakah kamu sudah mengetahuinya, Ma?
ADVERTISEMENT
Sebenarnya, baik sedang hamil atau tidak, semua wanita pernah mengalami keputihan. Keputihan ini pertama kali terjadi saat masa pubertas hingga nanti Mama-Mama menjelang menopause.
Mungkin kamu bertanya-tanya, kenapa sih ibu hamil sering mengalami keputihan? Kalau yang pernah Mama baca dari laman Baby Center, keputihan pada saat hamil terjadi karena adanya peningkatan kadar estrogen.
Kondisi keputihan saat hamil ini sangat normal terjadi. Enggak hanya di awal kehamilan saja, bahkan keputihan juga menjadi salah satu pertanda persalinan sudah semakin dekat.
Mama-Mama yang sedang hamil umumnya bakal mengalami keputihan yang tipis, bening, atau putih. Perubahan warna keputihan bisa saja terjadi tergantung dari kondisi tubuh Mama-Mama.
Meski begitu, kamu juga perlu waspada dengan perubahan warna keputihan. Pasalnya hal tersebut bisa saja menandakan gangguan kesehatan yang terjadi pada tubuhmu.
ADVERTISEMENT
Buat lebih memastikannya, enggak ada salahnya untuk Mama-Mama mengetahui berbagai jenis keputihan saat hamil. Apa sajakah? Simak selengkapnya di sini, ya!

Jenis Keputihan Saat Hamil

Ilustrasi jenis keputihan saat hamil (Sumber: Pexels)
Keputihan umumnya terjadi saat Mama-Mama menjelang haid. Enggak hanya itu, keputihan pun menjadi salah satu ciri-ciri awal kehamilan bahkan menjadi tanda persalinan semakin dekat.
Kalau diperhatikan, keputihan yang normal biasanya berwarna putih atau bening seperti putih telur. Namun, karena adanya perubahan pada serviks selama masa kehamilan bisa memengaruhi keputihan, termasuk warna dari keputihan.
Mengutip dari laman Healthline, ketika serviks dan dinding vagina melunak, tubuh otomatis bakal memproduksi cairan berlebih untuk membantu mencegah infeksi. Makanya ketika mendekati persalinan, mungkin saja ada peningkatan intensitas keputihan.
Perlu Mama-Mama ketahui, warna keputihan saat hamil mampu juga menggambarkan kondisi kesehatan tubuhmu. Berikut adalah jenis keputihan yang perlu Mama-Mama ketahui:
ADVERTISEMENT

1. Putih atau Bening

Mengutip dari Medical News Today, warna keputihan yang bening atau seperti putih telur, disebut juga dengan leukorrhea. Keputihan ini sangat normal terjadi. Biasanya teksturnya juga tipis dan tidak berbau sama sekali.
Keputihan seperti ini juga umum terjadi saat mendekati persalinan. Ketika sudah menjelang waktu HPL, leher rahim atau serviks mulai terbuka, sehingga produksi cairan dari jalur kelahiran pun bakalan bertambah untuk melindungi bayi dari infeksi.

2. Putih Susu

Keputihan juga bisa berwarna putih susu hingga kekuningan bisa berarti tanda terjadinya infeksi. Adanya infeksi jamur ini pun biasanya menimbulkan rasa gatal hingga sensasi terbakar. Pada beberapa ibu hamil, keputihan berwarna putih susu dan bertekstur kental juga bisa saja terjadi.
Infeksi jamur ini sesungguhnya mudah diobati, namun jangan lupa konsultasikan ke dokter ya mengenai obat yang tepat buat Mama-Mama.
ADVERTISEMENT

3. Kekuningan dan Kehijauan

Ilustrasi jenis keputihan saat hamil (Sumber: Pexels)
Kamu harus waspada nih ketika mengalami keputihan yang berwarna kekuningan atau kehijauan. Apalagi kalau ditambah dengan bau yang tidak sedap.
Soalnya bisa jadi hal ini merupakan gejala dari trikomoniasis. Lebih lanjut, trikomoniasis merupakan penyakit menular seksual yang bisa meningkatkan risiko bayi lahir prematur, berat badan bayi rendah saat lahir, hingga bayi lahir cacat.
Jangan tunda buat memeriksakan diri ke dokter ya, biar kamu mendapatkan penanganan yang tepat terkait dengan kondisi ini!

4. Abu-abu

Keputihan berwarna abu-abu juga perlu diwaspadai nih. Hal ini pun dapat menjadi indikasi adanya infeksi vagina yang bernama bacterial vaginosis. Keputihan seperti ini juga sering disertai aroma yang tidak sedap dan menyengat.
Infeksi vagina ini rentan terjadi pada wanita di usia produktif. Maka dari itu, guna mencegahnya, Mama-Mama harus selalu menjaga kesehatan organ intim, ya!
ADVERTISEMENT

5. Kemerahan atau Kecokelatan

Ketika kamu mengalami keputihan yang berwarna kemerahan atau kecokelatan. Mama-Mama perlu benar-benar berhati-hati, nih! Pasalnya bisa jadi ini pertanda terjadi keguguran atau kelahiran bayi prematur.
Selain itu, keputihan yang berwarna kecokelatan bisa jadi juga terjadi disebabkan serviks yang terluka setelah berhubungan seksual atau usai pemeriksaan pap smear. Kalau ini, berarti keputihannya masih normal dan bisa hilang dengan sendirinya dalam beberapa hari.
Itu dia beberapa jenis keputihan saat hamil yang perlu Mama-Mama ketahui. Semoga informasi ini bermanfaat untukmu, ya!
(AN)