Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Berapa Rincian Biaya USG di Bidan?
2 September 2022 8:09 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Ada teman Mama yang sempat bertanya, kalau biaya USG di bidan berapa kira-kira? Teman Mama sendiri baru saja melakukan tes kehamilan dan ternyata hasilnya positif.
ADVERTISEMENT
Bagi mama-mama yang juga baru saja dinyatakan hamil, Mama ucapkan selamat ya! Dalam memasuki fase yang baru ini, tentu saja ada berbagai hal yang perlu kamu persiapkan dan lakukan, agar proses kehamilan dapat berjalan lancar hingga melahirkan nanti.
Salah satu yang terpenting adalah melakukan pemeriksaan USG. Pada trimester pertama kehamilan, USG ini perlu dilakukan untuk memastikan apakah sudah terjadi kehamilan atau tidak.
Kemudian memasuki trimester kedua dan ketiga, USG diperlukan buat mengetahui kondisi janin, jenis kelamin bayi, hingga apakah ada kemungkinan terjadinya komplikasi pada tubuh Mama-Mama dan bayi dalam kandungan.
Biasanya USG kehamilan dilakukan di rumah maupun klinik bersalin. Namun, sebenarnya sekarang juga sudah banyak bidan yang melayani pemeriksaan USG.
ADVERTISEMENT
Penasaran berapa kisaran USG di bidan ini? Yuk simak penjelasannya yang telah Mama rangkum dari berbagai sumber ini!
Biaya USG di Bidan
Sebelum mengetahui berapa biaya USG di bidan, akan Mama jelaskan dulu ya apa yang dimaksud dengan USG kehamilan. Mengutip dari laman WebMD, USG kehamilan merupakan cara yang dipakai oleh dokter kandungan guna melihat, merekam, dan memantau bagaimana aktivitas bayi di dalam kandungan.
USG ini menggunakan alat yang disebut dengan transduser yang bisa memancarkan suara berfrekuensi tinggi, yang nantinya bakal menimbulkan gelombang suara yang akan menentukan ukuran, bentuk, serta di mana lokasi organ janin.
Nah, dari gelombang suara tersebut akan menghasilkan gambar yang ditampilkan pada layar komputer. Kamu juga bisa mendapatkan hasil USG berupa foto cetak, sesuai dengan jenisnya. Tergantung kamu melakukan USG 2D, 3D, atau malah gambar bergerak berupa 4D.
ADVERTISEMENT
Perlu kamu ketahui, biaya USG ini bermacam-macam dan tergantung dari jenisnya. Cuma bisa dibilang memang tidak murah, yakni mulai dari Rp150.000-Rp500.000 apabila dilakukan di rumah sakit maupun klinik bersalin.
Kabar baiknya, kini sudah banyak bidan yang menyediakan layanan USG. Biayanya pun lebih murah, yakni bisa di bawah Rp100.000. Namun biasanya kamu tetap akan dikenakan biaya administrasi, tergantung dari kebijakan klinik maupun tempat bidan tersebut.
Selain itu, USG di bidan juga biasanya masih memakai teknik 2D. Apabila kamu menginginkan melakukan USG yang 3D atau yang lebih akurat, sebaiknya tetap dilakukan di rumah sakit.
Meski begitu, ada keuntungan lainnya kalau kamu melakukan USG di bidan. Di mana biasanya rentang waktu pemeriksaan di bidan biasanya tidak dibatasi dan lokasi bidan banyak tersebar dan cukup dekat dari tempat tinggal, sehingga memudahkan bumil buat melakukan pemeriksaan.
ADVERTISEMENT
Jadi, apakah ibu hamil bisa melakukan pemeriksaan di bidan, jawabannya adalah bisa ya, Ma! Hanya saja jika kamu mengalami komplikasi pada atau ada keadaan gawat saat kehamilan, nantinya bidan bisa membuat rujukan untuk kamu melakukan pemeriksaan ke dokter kandungan yang ada di rumah sakit. Supaya bumil segera mendapatkan penanganan yang tepat.
Itulah dia penjelasan berapa biaya USG di bidan. Semoga informasi ini bermanfaat bagimu ya, Ma!
(AN)