Berat Badan Ideal Anak 1-3 Tahun Menurut WHO, Simak Panduannya

Konten dari Pengguna
16 September 2021 18:07 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi berat badan ideal anak 1-3 tahun (Sumber: Freepik)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi berat badan ideal anak 1-3 tahun (Sumber: Freepik)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Apakah Mama-Mama sudah mengetahui berat badan ideal anak 1-3 tahun? Terutama bagimu yang kini memiliki anak balita. Penting nih untuk kita sebagai orang tua buat senantiasa memperhatikan tumbuh kembang anak.
ADVERTISEMENT
Tumbuh kembang setiap anak sendiri bisa berbeda-beda dan tidak bisa disamaratakan. Kemarin Mama baru saja dicurhatin nih sama seorang teman Mama. Dia sedang khawatir melihat anaknya yang jauh lebih kecil dibandingkan dengan anak seusianya.
Tapi ketika Mama tanya lebih lanjut, anaknya tersebut dalam keadaan sehat kok. Asupan nutrisinya baik serta kegiatannya juga tidak terganggu sama sekali meski dari penampilan dia nampak lebih kecil dibandingkan teman-temannya.
Makanya sebelum kamu juga panik, ada baiknya nih mengetahui lebih dulu berat badan serta tinggi badan ideal sesuai usianya. Untuk mengetahui lebih lengkap terkait berat badan ideal anak 1-3 tahun. Berikut telah Mama rangkum ya informasinya yang sesuai dengan standar Badan Kesehatan Dunia atau WHO.
ADVERTISEMENT

Berat Badan Ideal Anak 1-3 Tahun

Buat memantau berat badan ideal anak, saat ini di Indonesia umumnya menggunakan kurva pertumbuhan dari WHO. Indikator berat serta tinggi badan ini nantinya akan diinterpretasikan apakah anak termasuk dalam kategori obesitas, gizi lebih, gizi baik, gizi kurang, atau gizi buruk.
Berdasarkan dari panduan WHO tersebut, maka berat badan ideal anak 1-3 tahun adalah sebagai berikut:
Berat badan ideal anak laki-laki berdasarkan usianya:
• 1 tahun: 7,7-12 kg
• 1 tahun, 6 bulan: 8,8-13,7 kg
• 2 tahun: 9,7-15,3 kg
• 2 tahun, 6 bulan: 10,5-16,9 kg
• 3 tahun: 11,3-18,3 kg
Berat badan ideal anak perempuan berdasarkan usianya:
• 1 tahun: 7-11,5 kg
• 1 tahun, 6 bulan: 8,1-13,2 kg
ADVERTISEMENT
• 2 tahun: 9-14,8 kg
• 2 tahun, 6 bulan: 10-16,5 kg
• 3 tahun: 10,8-18,1 kg
Sebagai catatan, apabila anak memiliki ukuran timbangan di bawah berat ideal tersebut, artinya dia bisa dikatakan mengalami kekurangan gizi, tapi status tersebut tentunya harus dipastikan setelah berkonsultasi dengan dokter, ya. Sementara itu jika hasil timbangannya di atas berat badan ideal, maka dia dikatakan mengalami kelebihan gizi atau bahkan obesitas.
Ya Ma, kedua kondisi tersebut sama-sama perlu diwaspadai, karena jika terjadi dalam jangka panjang bisa mengakibatkan gangguan kesehatan pada si kecil.

Cara Menaikkan Berat Badan Anak

Ilustrasi berat badan ideal anak 1-3 tahun (Sumber: Freepik)
Ternyata banyak juga orang tua yang mengalami kesulitan untuk anaknya mencapai berat badan ideal. Penyebabnya adalah si kecil yang sulit makan sehingga badannya terlihat kurus. Kalau kamu mengalami kondisi ini ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan Ma:
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Cara Menurunkan Berat Badan Anak

Selain berat badan kurang dari berat ideal, sekarang tak jarang juga ditemukan kasus anak dengan berat di atas bobot idealnya. Hal ini bisa berdampak buruk karena bisa menyebabkan sejumlah penyakit seperti diabetes, jantung, kolesterol tinggi, hingga tekanan darah tinggi.
Ada beberapa langkah yang bisa orang tua lakukan agar anak yang kelebihan bobot badan ini mencapai berat idealnya, antara lain:
ADVERTISEMENT
Itulah informasi mengenai berat badan ideal anak 1-3 tahun. Bila masih ragu, kamu boleh berkonsultasi dengan ahli gizi atau dokter mengenai pola hidup sehat agar anak mencapai berat badan yang ideal.
(AN)