Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Berat Badan Ideal Anak 2 Tahun, Penting untuk Diketahui
17 Juni 2021 11:18 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bagi Mama-Mama yang memiliki anak balita, penting buatmu mengetahui berat badan ideal anak 2 tahun. Kenapa sih kita harus mengetahui hal ini? Soalnya ini penting loh Ma buat memantau tumbuh kembangnya biar semakin optimal.
ADVERTISEMENT
Hal ini juga mengantisipasi kalau sewaktu-waktu pertumbuhan berat badan mereka mengalami perlambatan atau percepatan. Bisa dibilang pertumbuhan anak di atas 1 tahun sudah tidak lagi sangat pesat lajunya dibandingkan saat masih bayi ya, Ma.
Kadang Mama juga suka gemas kalau melihat ada anak tetangga yang badannya montok. Eh tapi ternyata itu bukan jaminan juga loh kalau berat badannya sudah ideal. Kalau ternyata malah indikasi ke arah obesitas bagaimana? Nah makanya kita perlu mengetahui nih berat badan ideal anak 2 tahun. Simak penjelasannya di sini ya!
Berat Badan Ideal Anak 2 Tahun
Berdasarkan standar yang dikeluarkan oleh WHO (World Health Organization) dan disetujui oleh Kementerian Kesehatan RI, berat badan ideal anak 2 tahun berjenis kelamin laki-laki berada pada rentang 9,7-12,2 kilogram dengan tinggi badan 81,7 sampai 87,8 centimeter. Sementara itu untuk anak perempuan bobot idealnya adalah 9-11,5 kilogram dengan tinggi badan kira-kira 83,2-86,4 centimeter.
ADVERTISEMENT
Apabila anak mendapatkan kebutuhan nutrisi yang tepat pada usia ini, umumnya di umur 2 menjelang 3 tahun, idealnya balita akan mengalami kenaikan berat badan kira-kira 1,5 kilogram.
Faktor yang Membuat Berat Badan Anak Susah Naik
Terkadang kita bingung ya Ma kalau misalnya berat badan anak kita susah naik. Padahal kita sudah memberikan makanan dan nutrisi yang baik untuknya. Ada beberapa alasan yang mungkin menjadi masalah makan pada anak, antara lain:
Selain itu, kondisi fisik ideal anak bisa jadi dipengaruhi juga oleh genetik, tak terkecuali berat badan anak. Misalnya orang tua yang memiliki tubuh berisi atau gemuk, kemungkinan si kecil juga bisa mengalaminya. Begitu juga sebaliknya. Lalu ketika memasuki usia puber, berat serta tinggi badan anak akan mengikuti usianya.
ADVERTISEMENT
Daftar Makanan yang Baik untuk Pertumbuhan Anak
Beberapa makanan di bawah ini baik untuk pertumbuhan anak loh Ma. Soalnya daftar makanan berikut ini kaya akan sumber protein, mineral, dan vitamin, yang penting untuk tumbuh kembang anak.
1. Pati dan Biji-bijian
Siapa sangka kalau pati serta biji-bijian merupakan salah satu sumber karbohidrat yang baik untuk tubuh. Selain itu, di dalamnya juga mengandung vitamin B, serat, magnesium, dan zat besi.
Jenis pati dan biji-bijian yang baik untuk pertumbuhan anak antara lain roti gandum, pasta, beras merah, jagung, dan pasta dari gandum utuh dapat memenuhi kalori yang diperlukan oleh anak-anak.
2. Daging Ayam
Ayam bisa dibilang menjadi sumber protein tertinggi di antara makanan hewani lainnya. Daging ayam juga menyediakan sejumlah besar protein untuk tubuh yang fungsinya membangun jaringan dan otot.
ADVERTISEMENT
3. Telur
Telur sebagai sumber makanan yang tinggi akan protein. Selain itu telur juga mengandung vitamin B2 yang dikenal juga sebagai riboflavin.
4. Susu
Susu merupakan sumber yang kaya akan kalsium serta vitamin D. Selain itu susu juga mengandung vitamin A yang dapat memelihara kalsium dalam tubuh. Kalau untuk remaja sebaiknya mengonsumsi susu rendah lemak yang mengandung protein yang tinggi.
Selain memperhatikan nutrisinya, kita juga harus menciptakan suasana yang menyenangkan ya Ma, agar si kecil lebih nyaman saat menyantap makanan. Sehingga berat badannya bisa mencapai angka yang ideal.
(AN)