Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.92.0
Konten dari Pengguna
Bolehkah Bayi Minum Air Putih? Simak Faktanya!
14 Juli 2022 11:26 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Beberapa waktu lalu ada seorang teman Mama yang bertanya, bolehkah bayi minum air putih ? Padahal kan bayi telah mendapatkan asupan cairan dari Mama-Mama, bukan?
ADVERTISEMENT
Pada masa-masa awal kehidupannya, si kecil perlu mendapatkan ASI eksklusif. Seperti yang telah kamu ketahui, Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) merekomendasikan pemberian ASI eksklusif hingga bayi berusia 6 bulan.
Terlebih dalam ASI memiliki nutrisi penting yang dibutuhkan bayi bagi tumbuh kembangnya. Mengonsumsi ASI juga bisa meningkatkan daya tubuh si kecil dan mencegahnya terkena berbagai virus, penyakit, maupun infeksi.
Meski begitu, kadang dalam pemberian ASI ini enggak selalu berjalan dengan lancar. Bisa saja terjadi beragam hambatan yang membuat Mama-Mama enggak bisa memberikan ASI eksklusif.
Untuk Mama-Mama yang memang mengalami masalah dalam produksi ASI, sebenarnya kamu bisa menggantinya dengan susu formula. Dengan catatan, pemberian susu formula ini sudah atas persetujuan dari dokter, ya.
ADVERTISEMENT
Kalau selain susu formula, bolehkah bayi minum air putih sebagai tambahan untuk asupan cairan tubuhnya?
Mungkin masih banyak Mama-Mama yang bingung soal ini. Daripada bertanya-tanya lagi. Berikut adalah penjelasannya yang telah Mama rangkum dari berbagai sumber. Simak di sini, ya!
Bolehkah Bayi Minum Air Putih
Barangkali ada Mama-Mama yang masih berpikir kalau memberikan air putih pada bayi bisa menjadi selingan selain ASI eksklusif maupun susu formula.
Tapi, sebenarnya boleh enggak sih pemberian air putih ini untuk bayi? Jawabannya adalah tentu saja tidak bagi bayi yang belum memasuki fase MPASI.
Mengutip dari laman Healthline, hal tersebut karena perut bayi kapasitasnya masih sangat kecil. Bahkan, perut bayi yang baru lahir hanya memiliki daya tampung kurang lebih 5-10 mililiter.
ADVERTISEMENT
Belum lagi kalau perutnya diisi dengan zat yang semestinya belum perlu dia konsumsi, maka perutnya enggak bisa lagi menyisakan ruang untuk vitamin, mineral, lemak, maupun kalori yang dibutuhkan bagi tumbuh kembangnya.
Jadi, jangan sesekali kamu mencoba memberikan air putih ya, untuk bayi di bawah usia 6 bulan atau yang belum MPASI.
Setelah dia bisa mengonsumsi makanan padat, barulah Mama-Mama bisa memberikannya air putih tapi maksimal 60 ml saja. Sebab, sebenarnya ASI juga kandungannya sebagian besar terdiri dari air, sehingga masih cukup menjaga bayi untuk terhidrasi dengan baik.
Selain itu, bayi yang diberi minum air putih sebelum waktunya juga bisa membahayakan bagi dirinya, seperti:
1. Mengalami Keracunan Air
Bahaya pemberian air putih pada bayi di bawah usia 6 bulan adalah bisa menyebabkannya mengalami keracunan air. Hal ini terjadi karena menurunnya kadar garam dalam darah, sehingga bisa mengganggu keseimbangan elektrolit pada tubuhnya.
ADVERTISEMENT
Kalau dibiarkan, keracunan air bisa menyebabkan bayi mengalami diare, muntah, hingga tubuh yang membengkak. Dalam kasus yang parah, bahkan hal ini dapat berakhir dengan timbulnya kejang-kejang bahkan koma.
2. Mengalami Gangguan Pencernaan
Melanjutkan dari poin yang sudah Mama jelaskan sebelumnya, dampak buruk dari memaksakan bayi minum air putih adalah bisa membuatnya mengalami gangguan pencernaan.
Pasalnya sistem pencernaan bayi memang belum sempurna, sehingga cairan tubuh yang berlebihan juga enggak akan dapat diserap tubuh dengan baik. Alih-alih bisa menghidrasi tubuh, hal ini malah bisa memicu bayi mengalami gangguan pencernaan, mulai dari perut kembung maupun diare.
3. Bayi Mengalami Kekurangan Gizi
Sampai 6 bulan pertama dalam kehidupannya, pemberian ASI sangatlah penting bagi si kecil. Ketika dia dipaksa diberikan air putih, malah akan membuatnya cepat kenyang. Lalu, keinginannya untuk menyusui jadi berkurang.
ADVERTISEMENT
Apabila hal tersebut kamu biarkan, nantinya dikhawatirkan bayi bisa mengalami penurunan berat badan atau bahkan malnutrisi.
Itulah dia penjelasan bolehkah bayi minum air putih? Jawabannya adalah tidak Ma, kalau dia belum memasuki fase MPASI. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagimu, ya!
(AN)