Cara Melakukan Pijat Oksitosin beserta Manfaatnya

Konten dari Pengguna
25 Agustus 2021 22:26 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara melakukan pijat oksitosin (Sumber: Freepik)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara melakukan pijat oksitosin (Sumber: Freepik)
ADVERTISEMENT
Berbagai hal bisa dilakukan busui agar produksi ASI-nya semakin lancar, salah satunya dengan cara melakukan pijat oksitosin. Mama-Mama di sini sudah ada yang pernah dengar tentang pijat oksitosin ini belum?
ADVERTISEMENT
Salah seorang teman Mama kemarin curhat melalui WhatsApp. Dia bilang sering merasa lelah kalau usai menyusui buah hatinya. Jadinya Mama menyarankan buat dia melakukan pijat oksitosin ini. Caranya mudah aja kok. Kamu juga bisa melakukan ini di rumah dibantu oleh suami.
Pijat oksitosin ini enggak hanya membuat tubuhmu menjadi lebih rileks loh tapi juga bisa membantu melancarkan produksi ASI. Gimana sih cara melakukan pijat oksitosin dengan aman dan benar? Simak ulasannya di sini ya!

Cara Melakukan Pijat Oksitosin yang Benar

Ilustrasi cara melakukan pijat oksitosin (Sumber: Freepik)
Sebelumnya apa sih itu pijat oksitosin? Pijat oksitosin adalah pijat punggung yang ditujukan buat memperlancar pengeluaran ASI. Caranya dengan menekankan pada bagian tulang belakang yang mampu merangsang produksi hormon oksitosin yang ada di dalam tubuh.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, hormon oksitosin sendiri adalah hormon bahagia yang menjadi penentu produksi ASI, selain hormon prolaktin. Salah satu yang bisa menstimulasi hormon oksitosin adalah dengan sentuhan yang nyaman. Jadi tak heran kalau pijat oksitosin ini dianggap sebagai salah satu cara melancarkan ASI dengan alami.
Lalu pijat oksitosin juga bisa menghentikan produksi hormon kortisol atau hormon penyebab stres, sehingga membuat tubuh Mama-Mama menjadi lebih rileks.
Lantas bagaimana sih cara melakukan pijat oksitosin yang benar? Kamu bisa meminta bantuan pasanganmu buat melakukan beberapa langkah ini Ma:
1. Posisikan tubuh dengan nyaman. Kamu bisa duduk bersandar ke depan sambil memeluk bantal atau Mama-Mama juga bisa bersandar pada meja.
2. Kemudian suami kamu bisa memberikan pijatan di kedua sisi tulang belakang dengan menggunakan kepalan tangan. Lalu posisikan ibu jari menunjuk ke depan.
ADVERTISEMENT
3. Pijat kuat bagian tersebut dengan gerakan melingkar.
4. Setelah itu pijat kembali sisi tulang belakang hingga ke arah bawah sebatas dada. Dari mulai lengan atas sampai ke tulang belikat.
5. Suami bisa mengulang gerakan pijat ini selama tiga sampai lima menit atau hingga Mama-Mama merasa lebih rileks dan nyaman.

Manfaat Pijat Oksitosin

Ilustrasi manfaat pijat oksitosin (Sumber: Freepik)
Enggak semua busui memiliki ASI yang lancar usai melahirkan. Keluhan seperti ini sering kali kita dengar kan Ma? Nah salah satu yang bisa kita lakukan adalah dengan pijat oksitosin ini. Lantas apa saja sih manfaat lengkap dari pijat oksitosin?
1. Melancarkan Produksi ASI
Sebuah penelitian dari International Journal Of Sciences: Basic And Applied Research (IJSBAR), mengungkapkan bahwa istri yang menerima pijatan oksitosin dari pasangannya umumnya akan memiliki produksi ASI yang lebih lancar.
ADVERTISEMENT
Pijatan oksitosin bisa memicu let down reflex (LDR), yakni kondisi ASI bisa mengalir dengan cukup deras. Dengan gerakan pijatan tersebut dapat merangsang produksi oksitosin dari kelenjar hipofise posterior. Kemudian bisa menstimulasi kontraksi pada sel di payudara untuk mengalirkan ASI lebih banyak.
2. Melepaskan Stres
Produksi ASI yang enggak lancar, pasti sering kali membuat busui menjadi stres deh. Kondisi seperti ini dikhawatirkan juga akan berpengaruh pada kebutuhan gizi bayimu loh.
Pijatan oksitosin yang dilakukan secara rutin bisa membantu Mama-Mama menurunkan hormon kortisol atau hormon stres. Memijat punggung dapat membantu memengaruhi saraf perifer sehingga mengurangi rasa nyeri. Lalu pijatan ini juga membantu melancarkan aliran darah ke seluruh tubuh yang membuat badanmu menjadi lebih rileks.
ADVERTISEMENT
Tak hanya dengan pijat oksitosin saja, peningkatan hormon oksitosin ini juga bisa kamu lakukan dengan beberapa cara lainnya. Misalnya dengan melakukan kegiatan yang Mama-Mama sukai, seperti menonton film atau sekadar menghabiskan waktu berjalan-jalan dengan pasanganmu.
Ketika tubuhmu rileks dan perasaanmu bahagia, maka produksi ASI juga makin kian melimpah. Jangan lupa untuk bahagia terus ya Ma!
(AN)