Cerita Dongeng Anak “Si Kelinci dan Kura-Kura”, Penuh dengan Pesan Moral

Konten dari Pengguna
25 Mei 2021 15:25 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cerita Dongeng Anak "Si Kelinci dan Kura-kura" (Sumber : Unsplash)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cerita Dongeng Anak "Si Kelinci dan Kura-kura" (Sumber : Unsplash)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kegiatan membacakan dongeng tidak hanya menjadi hiburan untuk anak. Cerita dongeng anak dapat berfungsi meningkatkan wawasan serta menumbuhkan empati dan moral kepada anak.
ADVERTISEMENT
Bagi kita para orang tua nih Ma, dengan mendongeng juga bisa semakin membangun hubungan atau bonding kita bersama anak.
Bisa dibilang cerita dongeng anak adalah cara sederhana memperkenalkan anak tentang bagaimana menjalani hidup. Mulai dari menanangi konflik, menjalin hubungan serta komunikasi dengan lingkungan sekitar, menggambarkan tentang perjuangan meraih mimpi dan cita-cita, dan masih banyak nilai-nilai kebaikan lainnya yang bisa didapatkan dari kegiatan mendongeng.
Mendongeng juga dapat semakin melatih kemampuan bicara dan berbahasa buat anak loh Ma! Mama sendiri punya satu cerita dongeng anak yang seringkali mama bacakan jelang waktu mereka tidur. Cerita ini berjudul “Si Kelinci dan Kura-Kura”. Gimana sih cerita selengkapnya? Barangkali bisa jadi referensi juga buat Mama-Mama semua yang ingin bercerita kepada anaknya nih.
ADVERTISEMENT

Cerita Dongeng Anak “Si Kelinci dan Kura-Kura”

Ilustrasi Cerita Dongeng Anak "Si Kelinci dan Kura-kura" (Sumber : Unsplash)
Pada suatu hari, hiduplah seekor kelinci yang tinggal di dalam hutan. si Kelinci terkenal sebagai hewat yang bisa berlari dengan cepat dibandingkan dengan hewan-hewan lainnya di hutan.
Suatu ketika, Kelinci yang merasa kemampuannya semakin hebat dalam balap lari, mengajak Kura-Kura untuk bertanding. Kura-Kura yang rendah hati pun menyambut dengan antusias ajakan dari Kelinci. Akhirnya keduanya mempersiapkan balap lari tersebut dan ditemani oleh hewan-hewan lainnya yang ada di hutan.
Kelinci yang merasa lebih hebat berhasil lari lebih kencang dibandingkan dengan Kura-Kura yang pergerakannya amat lambat. Meski berjalan dengan pelan, namun Kura-Kura masih tetap bersemangat untuk mengikuti balap lari ini.
Ketika mendekati garis finish, Kelinci memutuskan untuk beristirahat di bawah pohon yang rindang. Kelinci yakin kalau Kura-Kura tidak akan bisa menyusulnya.
ADVERTISEMENT
“Ah dia kan jalannya saja lambat,” ujar si Kelinci.
Tanpa sadar, Kelinci malah tertidur di bawah pohon rindang tersebut. Kelinci tidak menyadari saat dia tertidur, Kura-Kura sudah berhasil melewatinya dan sekarang posisi Kura-Kura lebih dekat dari garis finish. Kelinci sudah berusaha untuk berlari dengan cepat, tapi dia tetap tidak bisa menyusul Kura-Kura yang tiba tepat waktu di garis finish.

Pesan Moral dari Cerita Dongeng “Si Kelinci dan Kura-Kura”

Dari dongeng tersebut, Mama bisa mengajarkan kepada anak bahwa sehebat apa pun kemampuan yang kita miliki, kita tidak boleh sombong dan meremehkan orang lain.
Setiap manusia pasti memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Di sini Mama bisa menekankan kepada anak mengenai sikap saling menghargai terhadap sesama.
ADVERTISEMENT
Sikap Kura-Kura yang tenang dan rendah hati membuatnya bisa memenangkan balap lari. Padahal lawannya adalah si Kelinci yang sudah terkenal dengan kecepatannya saat berlari. Mama bisa menjelaskan poin ini ke anak bahwa segala sesuatu yang dimulai dengan tenang akan mendapatkan hasil yang maksimal dibandingkan dengan yang terburu-buru namun lalai.
Masih banyak cerita dongeng anak yang sarat akan moral, yang bisa Mama bacakan untuk anak-anak Mama. Yuk Ma, mulai sekarang kita semakin sering mendongeng untuk anak, agar perkembangan mereka juga semakin lebih baik lagi!
(AN)