Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.98.1
Konten dari Pengguna
Cerita Fabel Bahasa Inggris "The Ant and The Grasshopper"
17 Juli 2021 17:17 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bagi Mama-Mama yang mau anaknya cepat mempelajari bahasa Inggris, menceritakan atau membaca bersama cerita fabel bahasa Inggris bisa jadi cara belajar yang ampuh lho, Ma.
ADVERTISEMENT
Bahkan, pembelajaran bahasa itu bisa dimulai dengan hanya membiasakan anak mendengar bahasa asing sejak mereka berusia 2 tahun.
Pentingnya Memperdengarkan Bahasa Asing pada Anak
Kayak yang pernah Mama baca di laman Linguistist, memasuki usia 2 tahun, anak kita dapat memperoleh pembelajaran bahasa dengan kecepatan menakjubkan. Sekali aja kita menyebutkan kosakata baru, bisa banget tuh mereka mengingatnya terus-terusan.
Selanjutnya di usia 3 tahun, kemampuan penyerapan bahasa baru juga diikuti dengan kemampuan menyusun struktur kalimat dan memahami tata bahasa dasarnya. Kemampuan tersebutlah yang harus kita kembangkan dengan optimal, Ma.
Cerita fabel berbahasa Inggris memiliki peran penting karena dapat menjadi alasan yang menyenangkan bagi anak untuk mendengar kosakata dalam bahasa yang berbeda dari bahasa sehari-hari yang ia dengar dari lingkungan sekitar.
Tips yang bisa Mama-Mama coba untuk mengoptimalkan potensi yang satu itu adalah mencari cerita fabel dengan kosakata dan struktur kalimat yang sederhana. Bisa dimulai dari cerita yang pendek-pendek saja ya, Ma.
ADVERTISEMENT
Seperti salah satu cerita fabel favorit ketiga anak Mama, ia berjudul “The Ant and The Grasshopper”. Intinya, singkat, padat, jelas, tapi tetap menarik, Ma. Mama-Mama mau mencoba juga jadi guru bahasa Inggris anak dengan metode berdongeng?
Kalau gitu, wajib disimak cerita di bawah ini yang telah dilengkapi juga dengan terjemahan dalam bahasa Indonesia, ya!
Cerita Fabel Bahasa Inggris “The Ant and The Grasshoper”
In a field one summer’s day, a grasshopper was chirping, singing, and hopping about for fun. An ant passed by carrying an ear of corn back to his nest.
(Di sebuah ladang pada suatu hari di musim panas, seekor belalang berkicau, bernyanyi, dan melompat-lompat untuk bersenang-senang. Seekor semut lewat dengan membacawa bulir jagung menuju kembali ke sarangnya.)
ADVERTISEMENT
“Why not come and chat with me instead of doing all of that work?” said the grasshopper.
“I am helping to store up food for the winter and suggest you do the same,” said the ant.
“Why bother about winter? We have got plenty of food at the moment,” said the grasshopper.
The ant went on its way and continued it’s work.
(“Mengapa tidak datang dan mengobrol denganku daripada melakukan semua pekerjaan itu?” ucap belalang.
"Aku membantu menyimpan makanan untuk musim dingin dan aku sarankan kamu melakukan hal yang sama," ucap semut.
“Mengapa repot-repot perihal musim dingin? Kita masih punya banyak makanan saat ini,” ucap belalang.
Semut memilih melanjutkan perjalanan dan melanjutkan pekerjaannya.)
When the winter came, the grasshopper had no food and was dying of hunger. The ant, however, had plenty of food to last all through the winter from his hard work in the summer. Then the grasshopper knew, it is best to prepared.
ADVERTISEMENT
(Ketika musim dingin tiba, belalang tidak memiliki makanan dan sekarat karena kelaparan. Semut, bagaimanapun, memiliki banyak makanan untuk bertahan sepanjang musim dingin dari kerja kerasnya di musim panas. Kemudian belalang tahu, yang terbaik adalah bersiap.)
***
Bagaimana, Ma? Setuju kan kalau cerita fabel di atas, singkat, padat, dan jelas? Cerita "The Ant and The Grasshopper" mudah banget untuk dimengerti dan juga sederhana untuk dipahami oleh anak yang baru mempelajari bahasa Inggris.
Biar manfaatnya semakin maksimal, Mama-Mama jangan lupa juga yah, jelaskan pesan moral dari cerita ini kepada anak sebagai lanjutan dari pendidikan budi pekerti untuk mereka sejak dini.
Sampaikanlah kepada anak, sikap kerja keras semut harus dicontoh karena ia mempersiapkan dengan baik berbagai hal untuk waktu mendatang. Ketika persiapan kita sudah baik, hasilnya pasti enggak akan kalah baik.
ADVERTISEMENT
Sekianlah Ma, cerita yang bisa dibagikan pada kesempatan kali ini. Semoga bermanfaat untuk membantu Mama-Mama memberikan pembelajaran bahasa Inggris yang menarik dan menyenangkan bagi anak-anak di rumah, ya!
(TMA)