Konten dari Pengguna

Doa untuk Istri yang Jauh agar Selalu Dilindungi

15 Maret 2022 13:57 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi doa untuk istri yang jauh. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi doa untuk istri yang jauh. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Doa memanglah salah satu hal yang bisa kita panjatkan agar kehidupan kita selalu dijaga oleh yang Maha Kuasa. Misalnya saja ada beberapa doa untuk istri yang jauh agar ia selalu dilindungi dan rumah tangga tetap bahagia.
ADVERTISEMENT
Mendoakan istri merupakan salah satu perbuatan baik yang dicontohkan oleh Rasulullah SAW. Dalam sebuah riwayat, dikisahkan bagaimana Rasulullah SAW mendoakan kebaikan untuk Aisyah.
"Dari Aisyah radhiyaallhu ‘anha, ia berkata: “Ketika melihat Nabi sedang senang hati, aku berkata: Ya Rasulullah, berdoalah kepada Allah untukku!
Beliau pun mengucapkan: Ya Allah, ampunilah dosa ‘Aisyah baik yang telah lalu maupun yang akan datang, baik yang dilakukannya secara sembunyi-sembunyi maupun secara terang-terangan.
Mendengar doa Nabi tersebut, ‘Aisyah tertawa hingga kepalanya jatuh ke pangkuan Rasulullah karena kegembiraannya itu. Lantas beliau bertanya: Apakah kamu senang dengan doa yang kuucapkan tadi?
‘Aisyah berkata: Bagaimana aku tidak senang dengan doa yang engkau ucapkan? Kemudian beliau bersabda: Demi Allah, doa itu adalah doa yang kupanjatkan untuk umatku dalam setiap salatku.” (HR. Al Bazzar).
ADVERTISEMENT
Rasulullah SAW memang mengajarkan kepada kita, umatnya, agar senantiasa berdoa kepada Allah SWT agar selalu mendapatkan perlindungan. Apalagi ketika istri sedang jauh, maka hanya Allah lah sebaik-baiknya penolong untuk melindunginya.
Rasulullah SAW bersabda:
تَعَوَّذُوا بِاللَّهِ مِنْ جَهْدِ الْبَلاَءِ وَدَرَكِ الشَّقَاءِ وَسُوءِ الْقَضَاءِ وَشَمَاتَةِ الأَعْدَاءِ
“Berlindunglah kalian kepada Allah dari kerasnya musibah, turunnya kesengsaraan yang terus menerus, buruknya qadha serta kesenangan musuh atas musibah yang menimpa kalian,” (HR. Bukhari).

Doa untuk Istri yang Jauh

Ilustrasi doa untuk istri yang jauh. Foto: Shutterstock
Berikut adalah beberapa doa untuk istri yang jauh dan bisa kamu panjatkan setiap hari.
1. Doa untuk istri agar selalu bahagia
Doa ini termaktub dalam Al-Quran surat Al Furqan ayat 74. Berikut bunyi ayatnya:
ADVERTISEMENT
رَبَّنَا هَبْ لَنَا مِنْ أَزْوَاجِنَا وَذُرِّيَّاتِنَا قُرَّةَ أَعْيُنٍ وَاجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِينَ إِمَامًا
Artinya: “Ya Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami istri-istri kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertakwa.”
2. Doa untuk istri agar terlindungi dari fitnah
Ilustrasi doa untuk istri yang jauh. Foto: Shutterstock
Suami juga dapat mendoakan istri dengan memohon kepada Allah SWT agar terlindungi dari fitnah jahat. Doanya adalah sebagai berikut:
اللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ أَنْ تَحَفَظَ زَوْجَتِيْ مِنَ الْفِتَنِ ظَاهِرِهَا وَبَاطِنِهَا، وَأَنْ تَرْزُقَهَا رِزْقاً حَلَالاً، وَأَنْ تَجْعَلَهَا لِيْ خَيْرَ الزَّوْجَاتِ، وَأَنْ تَجْعَلَنِيْ لَهَا خَيْرَ الْأَزْوَاجِ
Artinya: “Ya Allah, aku memohon pada-Mu, jagalah istriku dari fitnah lahir dan batin. Karuniai ia rizki halal. Jadikan ia sebaik-baik istri bagiku dan jadikan aku sebaik-baik suami baginya.”
ADVERTISEMENT
Selain beberapa bacaan doa di atas, para suami dan istri juga bisa mengamalkan surat Ali Imran ayat 31 agar pasangan selalu setia dan cinta satu sama lain seperti yang dikutip dari buku Japri Allah oleh Ummu Kalsum. Berikut bacaan surat Ali Imran ayat 31:
قُلْ اِنْ كُنْتُمْ تُحِبُّوْنَ اللّٰهَ فَاتَّبِعُوْنِيْ يُحْبِبْكُمُ اللّٰهُ وَيَغْفِرْ لَكُمْ ذُنُوْبَكُمْ ۗ وَاللّٰهُ غَفُوْرٌ رَّحِيْمٌ
Artinya: "Katakanlah (Muhammad), “Jika kamu mencintai Allah, ikutilah aku, niscaya Allah mencintaimu dan mengampuni dosa-dosamu.” Allah Maha Pengampun, Maha Penyayang."
3. Doa agar istri dipermudah segala urusannya
Mintalah kepada Allah SWT untuk meringankan segala urusan berumah tangga dengan bacaan doa:
اللَّهُمَّ أَصْلِحْ أُمُوْرِيْ بَيْنِيْ وَبَيْنَ زَوْجَتِيْ، وَأَظْهِرْ مَحَاسِنِيْ لِزَوْجَتِيْ، وَأَظْهِرْ مَحَاسِنَهَا لِيْ، وَاسْتُرْ عُيُوْبِيْ عَنْهَا، وَاسْتُرْ عُيُوْبَهَا عَنِّيْ.
ADVERTISEMENT
Artinya: “Ya Allah, perbaiki segala urusan antara aku dengan istriku, tampakkan kebaikanku padanya dan tampakkan kebaikannya padaku, tutupilah segala aibku darinya dan tutuplah segala aibnya dariku.”
Itu dia beberapa dia untuk istri yang jauh yang bisa dipanjatkan. Semoga rumah tangga kita senantiasa dilindungi dan penuh dengan keberkahan.
(RPR)