Konten dari Pengguna

Payudara Gatal saat Hamil? Pahami Penyebab Serta Cara Mengatasinya

24 Juni 2022 18:24 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi payudara gatal saat hamil (Sumber: iStock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi payudara gatal saat hamil (Sumber: iStock)
ADVERTISEMENT
Masa-masa kehamilan merupakan momen yang memungkinkan terjadinya berbagai perubahan pada tubuh ibu hamil. Salah satu perubahan yang bisa jadi kamu alami adalah munculnya rasa gatal di bagian payudara. Mengapa payudara gatal saat hamil dan bagaimana cara mengatasinya?
ADVERTISEMENT
Saat Mama mendengar cerita teman-teman Mama yang hamil, ada seorang teman Mama yang merasakan gejala gatal di bagian payudaranya ketika ia sedang hamil. Tentu saja Mama awalnya bingung dengan cerita teman Mama tersebut karena jarang mendengar cerita semacam itu.
Saat Mama membaca dari laman Healthline, ternyata gatal di payudara saat hamil bisa terjadi selama masa kehamilan. Tentunya hal ini disebabkan oleh banyak faktor yang biasanya berhubungan dengan iritasi kulit dan perubahan hormon.
Sebagai bahan pengetahuan kamu, simak rangkuman Mama dari laman Healthline terkait penyebab payudara gatal saat hamil berikut ini!

Penyebab Payudara Gatal saat Hamil

Ilustrasi payudara gatal saat hamil (Sumber: iStock)

1. Permukaan Kulit yang Meregang

Ketika janin di dalam kandungan kamu semakin berkembang, kulit di area tubuh kamu akan mengalami peregangan untuk menyesuaikan dengan ukuran janin yang dikandung. Rupanya peregangan kulit ini bisa menjadi penyebab munculnya rasa gatal di bagian payudara.
ADVERTISEMENT

2. Perubahan Hormon

Perubahan hormon yang seringkali terjadi saat mengandung ternyata bisa menjadi salah satu penyebab munculnya rasa gatal di payudara lho, Ma. Perubahan hormon ini bisa memunculkan berbagai gejala yang salah satunya adalah rasa gatal di bagian payudara.

3. Eczema

Eczema atau eksim adalah sebuah kondisi kulit yang bisa muncul ketika kandungan kamu mencapai usia 9 bulan. Kondisi ini memunculkan gejala berupa benjolan merah yang terasa gatal dan bisa muncul di berbagai area tubuh. Jika sebelumnya kamu memiliki riwayat eksim sebelum mengandung, biasanya eksim akan memburuk selama masa kehamilan.

4. Intertigo

Intertigo adalah ruam yang biasanya muncul di bagian bawah payudara. Intertigo biasanya muncul akibat kondisi kulit yang lembab atau adanya gesekan di bagian bawah payudara. Saat kamu ada di masa kehamilan intertigo akan menimbulkan rasa gatal, panas bahkan perih di bagian payudara.
ADVERTISEMENT

Cara Mengatasi Payudara Gatal saat Hamil

Ilustrasi payudara gatal saat hamil (Sumber: iStock)

1. Minum Cukup Air

Memenuhi kebutuhan cairan setiap harinya dengan cara minum air yang cukup bisa menjadi salah satu cara untuk mengatasi payudara gatal saat hamil. Minimal kamu konsumsi 10 gelas air bersih dalam sehari ketika sedang mengandung. Dengan menjaga tubuh agar terhidrasi, kondisi kulit kamu pun akan menjadi lebih lembab dan sehat.

2. Menggunakan Pelembap

Kamu juga bisa menggunakan moisturizer atau pelembap yang aman diaplikasikan di bagian payudara. Menggunakan moisturizer bisa meringankan kondisi kulit yang kering. Atau kamu juga bisa menggunakan krim penghilang gatal untuk mengatasi gatal di bagian payudara.

3. Konsumsi Makanan yang Sehat

Penting sekali bagi kamu memakan makanan yang sehat seperti sayur dan buah-buahan segar. Dengan konsumsi makanan yang sehat ini kebutuhan nutrisi di tubuh kamu akan terpenuhi dan kondisi kulit kamu yang kering bisa teratasi karena vitamin dan mineral yang diserap tubuh.
ADVERTISEMENT
Itulah pembahasan terkait penyebab payudara gatal saat hamil beserta cara mengatasinya. Memang terdapat berbagai faktor yang memungkinkan payudara kamu terasa gatal saat masa kehamilan.
Jika gatal yang dialami tidak kunjung mereda, sebaiknya Mama mengunjungi dokter terdekat ya, Ma. Selalu jaga kebersihan payudara dan bra yang dikenakan supaya bisa mengurangi rasa gatalnya.
(SRP)