Pendarahan Saat Hamil Muda Seperti Haid, Apakah Normal Terjadi?

Konten dari Pengguna
26 Mei 2022 12:41 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pendarahan saat hamil muda seperti haid (Sumber: Pexels)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pendarahan saat hamil muda seperti haid (Sumber: Pexels)
ADVERTISEMENT
Ketika hamil, ada berbagai perubahan fisik yang Mama-Mama rasakan, salah satunya mungkin pendarahan saat hamil muda seperti haid. Nah, hal tersebut sebenarnya normal terjadi enggak, ya?
ADVERTISEMENT
Ketika mendapati kondisi pendarahan saat hamil muda ini, bisa jadi Mama-Mama merasakan sedikit panik dan khawatir. Apakah kamu juga sedang merasakan hal ini, Ma? Jangan cemas, Mama juga dulu pernah mengalaminya kok.
Sebenarnya pendarahan saat hamil muda merupakan salah satu gejala kehamilan yang umum. Meski begitu, tetap saja kita perlu mengenali apakah pendarahan yang terjadi merupakan hal yang normal atau tidak. Soalnya, ada kondisi pendarahan yang malah menjadi indikasi adanya komplikasi pada kehamilan.
Lalu, bagaimana kalau mengalami pendarahan saat hamil muda seperti haid? Hal tersebut masih termasuk normal enggak, ya?
Daripada penasaran, simak penjelasan selengkapnya yang telah Mama rangkum dari berbagai sumber berikut. Cek di sini, ya!

Pendarahan Saat Hamil Muda Seperti Haid

Ilustrasi pendarahan saat hamil muda seperti haid (Sumber: Pexels)
Sebagaimana yang sudah Mama jelaskan sebelumnya, sesungguhnya keluar pendarahan atau flek saat hamil muda merupakan salah satu gejala kehamilan yang umum. Dikutip dari laman Medical News Today, keluarnya flek ini sering disebut juga dengan pendarahan implantasi.
ADVERTISEMENT
Biasanya pendarahan implantasi ini terjadi sekitar 7-14 hari usai pembuahan. Gejalanya memang sedikit mirip dengan pendarahan yang terjadi pada saat haid. Makanya, masih banyak juga Mama-Mama yang salah mengira kalau pendarahan implantasi ini merupakan pendarahan menstruasi.
Lebih lanjut, pendarahan implantasi ini terjadi karena embrio yang nantinya bakal bertumbuh sebagai janin, mulai menempel pada rahim. Proses melekatnya embrio inilah yang menyebabkan keluarnya bercak atau flek dari miss V.
Jadi, pendarahan implantasi ini merupakan hal yang normal dan enggak berbahaya ya, Ma. Justru dengan adanya pendarahan implantasi ini menandakan bahwa janin sudah mulai bertumbuh kembang di dalam kandungan.

Perbedaan Pendarahan Implantasi dengan Pendarahan saat Menstruasi

Ilustrasi pendarahan saat hamil muda seperti haid (Sumber: Pexels)
Biar Mama-Mama enggak bingung lagi membedakan antara pendarahan implantasi dengan pendarahan saat haid, enggak ada salahnya nih buatmu mengenali beberapa perbedaannya sebagai berikut:
ADVERTISEMENT

1. Jumlah Pendarahannya

Pendarahan implantasi umumnya hanya keluar sedikit atau seperti bercak. Kalaupun mengalir, alirannya pelan dan tidak deras. Hal tersebut berbeda dengan darah menstruasi yang mengalir dengan deras, terlebih saat di hari-hari pertama haid.

2. Warna

Kamu bisa membedakan pendarahan implantasi dengan darah haid dilihat dari warnanya. Pendarahan implantasi biasanya berwarna merah muda ataupun merah kecokelatan. Sementara itu, darah menstruasi warnanya cenderung merah terang atau merah gelap.

3. Adanya Gumpalan atau Tidak

Pada saat mengalami pendarahan implantasi, biasanya yang keluar hanyalah flek ringan. Sedangkan pada darah haid, umumnya darah yang keluar terdapat gumpalan.

4. Waktu

Biasanya pendarahan implantasi hanya muncul sekitar 1 hingga 3 hari. Itupun umumnya berupa flek ringan. Pendarahan implantasi juga mempunyai jeda waktu, contohnya bercak darah bisa muncul pada saat pagi hari, lalu berhenti. Kemudian bisa muncul lagi saat malam harinya.
ADVERTISEMENT
Nah, kalau darah haid umumnya akan keluar dengan deras secara terus menerus dari hari pertama hingga hari ketiga. Kemudian akan berkurang dari hari keempat sampai berakhir di sekitar hari ketujuh.

5. Terjadinya Kram

Mama-Mama yang mengalami pendarahan implantasi mungkin saja juga merasakan kram pada perut. Namun, kram yang terjadi umumnya lebih singkat dibandingkan kram saat menstruasi.
Jadi, itu dia penjelasan pendarahan saat hamil muda seperti haid apakah normal terjadi? Jawabannya adalah normal ya, meski terdapat beberapa perbedaan yang bisa ditemui antara pendarahan implantasi ini dengan pendarahan saat menstruasi.
Namun, apabila Mama-Mama mengalami pendarahan yang intens disertai juga dengan rasa nyeri yang hebat pada perut dan panggul, mengalami demam, dan keluhan lainnya, sebaiknya jangan tunda untuk ke dokter guna mendapatkan penanganan yang lebih tepat.
ADVERTISEMENT
Semoga informasi ini bermanfaat untukmu ya, Ma!
(AN)