Konten dari Pengguna

Penyebab Bintik-bintik Coklat di Sekitar Payudara

4 November 2022 13:45 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi bintik-bintik coklat di sekitar payudara (Sumber: Pexels)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi bintik-bintik coklat di sekitar payudara (Sumber: Pexels)
ADVERTISEMENT
Mama-mama pernah melihat adanya bintik-bintik coklat di sekitar payudara? Hal ini sebenarnya normal terjadi enggak ya?
ADVERTISEMENT
Buat para wanita, tentu saja payudara menjadi salah satu bagian yang perlu dijaga dan dirawat dengan baik. Apalagi, nantinya payudara perannya akan sangat penting pada saat masa menyusui.
Makanya, enggak ada salahnya kalau kita mulai lebih concern terhadap bagian tubuh yang satu ini. Soalnya masih banyak juga nih wanita yang abai dengan kondisi payudaranya sendiri.
Padahal kalau tidak dijaga dengan baik, payudara pun bisa mengalami infeksi maupun penyakit. Salah satunya adalah kanker payudara yang menjadi penyakit yang berbahaya bagi kaum hawa.
Kalau kamu sudah mulai memerhatikan kondisi payudaramu, bisa saja kamu menemukan adanya bintik-bintik coklat di sekitar payudara. Nah, sebenarnya hal ini merupakan hal yang normal terjadi enggak ya?
Daripada kamu penasaran, yuk simak penjelasan selengkapnya yang telah Mama rangkum dari berbagai sumber. Cek infonya di sini ya!
ADVERTISEMENT

Bintik-bintik Coklat di Sekitar Payudara

Ilustrasi bintik-bintik coklat di sekitar payudara (Sumber: Pexels)
Pada beberapa wanita mungkin akan menemukan adanya bintik-bintik coklat di sekitar payudaranya. Bintik-bintik biasanya muncul di sekitar areola atau area gelap yang ada di sekitar puting.
Menurut laman Mom Junction, sebenarnya kondisi ini merupakan hal yang normal dan bukanlah keadaan yang perlu dikhawatirkan. Namun, dalam beberapa kasus, adanya bintik ini bisa menjadi indikasi adanya gangguan medis tertentu. Biar lebih jelas, berikut adalah penyebab lebih jelasnya:

1. Kehamilan

Adanya bintik hitam di sekitar areola bisa jadi merupakan salah satu tanda kehamilan. Jika diperhatikan, bintik ini menyerupai jerawat yang dikenal juga dengan kelenjar montgomery. Kelenjar tersebut berfungsi guna melepaskan gas minyak untuk menjaga puting tetap lembut dan terjaga.
Saat hamil terdapat lonjakan hormon yang menyebabkan kelenjar montgomery membesar. Begitu pula saat wanita menyusui. Makanya, wajar apabila bumil dan busui merasakan adanya perubahan pada puting payudara mereka.
ADVERTISEMENT

2. Adanya Tekanan pada Payudara

Ketika Mama-mama menggunakan bra atau gendongan bayi yang terlalu ketat, hal ini bisa juga membuat munculnya bintik-bintik di areola. Sebab, adanya penyumbatan pada aliran ASI Mama-mama.
Guna mengatasinya, kamu bisa menghindari dulu penggunaan bra dengan kawat maupun pakaian, maupun gendongan yang dirasa terlalu ketat. Pilihlah baju dengan bahan yang nyaman yang tidak akan mengganggu aktivitasmu dengan si kecil.

3. Pori-pori pada Puting dan Saluran ASI Tersumbat

Ilustrasi bintik-bintik coklat di sekitar payudara (Sumber: Pexels)
Ketika menyusui, ASI akan keluar dari puting melalui lubang serta pori-pori. Nah, terkadang pori-pori tersumbat oleh gumpalan susu. Sehingga bisa menutupi pori-pori puting dan terbentuk lepuhan susu.
Dari lepuhan susu inilah yang nantinya bisa juga menimbulkan bintik di sekitar areola. Umumnya, lepuhan ini berwarna kuning muda, merah jambu, dan kulit sekitarnya jadi merah. Kadang, rasanya pun seperti tertusuk.
ADVERTISEMENT
Sebenarnya kondisi ini bisa berangsur pulih dengan sendirinya. Namun, jika keluhannya masih berkelanjutan, kamu bisa mengompres payudara dengan menggunakan air dingin, melakukan pijat payudara, hingga minum obat pereda nyeri jika diperlukan.

4. Infeksi Jamur

Bintik-bintik pada payudara bisa juga terjadi karena adanya infeksi jamur. Enggak hanya menimbulkan bintik-bintik, tapi saat terinfeksi jamur biasanya payudara menjadi lebih nyeri. Bahkan kamu bisa menjadi kesulitan untuk menyusui si kecil.
Kondisi ini enggak bisa dibiarkan dan perlu mendapatkan penanganan yang serius. Jadi, jangan ragu untuk segera menghubungi dokter ya apabila nyerinya sudah tidak tertahankan!
Itulah dia beberapa beberapa penyebab bintik-bintik coklat di sekitar payudara. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagimu ya, Ma!
(AN)