Konten dari Pengguna

Resep MPASI 6 Bulan: Bubur Pisang Ambon

16 November 2021 16:26 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi resep MPASI 6 bulan: bubur pisang ambon. (Sumber: Freepik)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi resep MPASI 6 bulan: bubur pisang ambon. (Sumber: Freepik)
ADVERTISEMENT
Salah satu menu MPASI yang bisa kamu bikin sendiri di rumah yakni, resep MPASI 6 bulan bubur pisang ambon. Cara membuatnya juga praktis kok, Ma!
ADVERTISEMENT
Memperkenalkan makanan padat pada si kecil merupakan suatu tahapan penting bagi tumbuh kembangnya ya, Ma. Mama juga ingat deh, salah satu menu pertama yang Mama berikan pada anak Mama pada saat usia 6 bulan adalah pure pisang.
Awalnya sih Mama agak khawatir kalau anak Mama enggak suka dengan rasanya, eh ternyata malah dia lahap banget menghabiskan pure pisang tersebut.
Seperti yang kita ketahui, sayuran dan buah-buahan merupakan makanan yang diperlukan untuk MPASI karena kandungan nutrisinya yang baik untuk pertumbuhan dan perkembangan si kecil. Salah satu buah-buahan yang banyak dipilih oleh Mama-Mama sebagai menu MPASI adalah pisang.
Pisang menjadi pilihan favorit Mama-Mama untuk diperkenalkan pada bayi karena teksturnya yang lembek sehingga mudah dicerna oleh baik. Buah ini juga penuh kandungan vitamin dan mineral.
ADVERTISEMENT
Menurut laman Chiquita, ada beberapa alasan mengapa bayi menyukai buah pisang ini. Pertama adalah pisang memiliki citarasa yang manis, bahkan dapat berfungsi sebagai gula alami.
Ilustrasi resep MPASI 6 bulan: bubur pisang ambon (Sumber: Freepik)
Pisang yang berukuran sedang umumnya mengandung sekitar 100 kalori serta 19 gram fruktosa, gula alami yang sederhana, kalsium, magnesium, seng, serat, folat, vitamin A, vitamin B kompeleks, serta kalium.
Kalium sendiri merupakan nutrisi yang penting untuk pertumbuhan bayi karena bertindak sebagai elektrolit yang mengatur tingkat hidrasi dan memungkinkan oksigen untuk mencapai sel.
Ada beberapa rekomendasi pemberian pisang berdasarkan usia bayi:
ADVERTISEMENT
Cara mengolah pisang juga praktis dan enggak perlu ribet, Ma. Kamu bisa juga mencoba membuat resep MPASI 6 bulan bubur pisang ambon ini. Bagaimana resep selengkapnya? Simak di sini ya!

Resep MPASI 6 Bulan: Bubur Pisang Ambon

Gimana, sungguh praktis bukan membuatnya? Selain resep di atas, Mama-Mama juga bisa mencampurkan bubur pisang dengan buah-buahan lainnya yang disukai oleh buah hatimu. Selamat mencoba di rumah, ya!
(AN)