Konten dari Pengguna

Tinggi Badan Ideal Anak Usia 3 Tahun, Berapa Ya?

7 Desember 2021 17:09 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tinggi ideal anak usia 3 tahun. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tinggi ideal anak usia 3 tahun. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Mama-Mama sudah tahu belum tinggi badan ideal anak usia 3 tahun itu sebenarnya berapa sih? Mama baru aja kepikiran soal ini setelah lihat anak Mama. Kalau dibandingkan dengan anak sebayanya, dia ini termasuk paling kecil.
ADVERTISEMENT
Mama sadar sih, kalau pertumbuhan setiap anak itu pasti berbeda. Misalnya tinggi badan, pasti ada faktor lain yang memengaruhi kenapa anak Mama terlihat lebih kecil dari anak-anak lain.
Tetapi sebagai ibu, Mama juga cukup khawatir nih. Takutnya memang ada hal yang membuat pertumbuhannya terhambat. Jadi Mama pikir kita harus tahu dulu tinggi badan ideal anak usia 3 tahun itu berapa.

Tinggi Badan Ideal Anak Usia 3 Tahun

Ilustrasi tinggi ideal anak usia 3 tahun. Foto: Shutterstock
Mungkin kamu juga pernah memerhatikan ketika anak bermain dengan teman sebayanya dan berpikir "kok anakku lebih kecil ya dibandingkan anak yang lain?"
Sebelum berpikir macam-macam, ada baiknya sebagai ibu kita harus tahu dulu nih berapa tinggi badan ideal anak-anak. Belum tentu lho anak yang terlihat lebih tinggi dan gemuk itu lebih sehat dari anak yang lebih kecil.
ADVERTISEMENT
Kementerian Kesehatan RI pernah memberikan data tinggi badan dan berat badan ideal untuk anak-anak usia 1-5 tahun sesuai jenis kelamin dan umurnya seperti berikut ini.
Anak Perempuan
Usia 1 tahun
• Berat badan ideal: 7 – 11,5 kg.
• Tinggi badan ideal: 68,9 – 79,2 cm.
Usia 2 tahun
• Berat badan ideal: 9 – 14,8 kg.
• Tinggi badan ideal: 80 – 92,9 cm.
Usia 3 tahun
• Berat badan ideal: 10,8 – 18,1 kg.
• Tinggi badan ideal: 87,4 – 101,7 cm.
Usia 4 tahun
• Berat badan ideal: 12,3 – 21,5 kg.
• Tinggi badan ideal: 94,1 – 111,3 cm.
Usia 5 tahun
• Berat badan ideal: 13,7 – 24,9 kg.
ADVERTISEMENT
• Tinggi badan ideal: 99,9 – 118,9 cm.
Anak Laki-laki
Usia 1 Tahun
• Berat badan ideal: 7,7 – 12 kg.
• Tinggi badan ideal: 71 – 80,5 cm.
Usia 2 Tahun
• Berat badan ideal: 9,7 – 15,3 kg.
• Tinggi badan ideal: 81,7 – 93,9 cm.
Usia 3 Tahun
• Berat badan ideal: 11,3 – 18,3 kg.
• Tinggi badan ideal: 88,7 – 103,5 cm.
Usia 4 Tahun
• Berat badan ideal: 12,7 – 21,2 kg.
• Tinggi badan ideal: 94,9 – 111,7 cm.
Usia 5 Tahun
• Berat badan ideal: 14,1 – 24,2 kg.
• Tinggi badan ideal: 100,7 – 119,2 cm.
Nah sekarang kamu sudah tahu kan berapa tinggi badan ideal anak usia 3 tahun. Kalau setelah diukur lalu si kecil belum memenuhi ukuran ideal, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk membantu anak tumbuh dengan sehat misalnya dengan menjaga pola makan anak.
ADVERTISEMENT
Perhatikan gizi dan asupan makanan si kecil. Pastikan kalau makanan si kecil punya kandungan nutrisi seperti protein, vitamin, kalsium, dan zat besi. Menjaga asupan makanan dan memenuhi asupan gizi yang sehat sangat baik untuk membantu pertumbuhan anak, Ma.
Ilustrasi tinggi ideal anak usia 3 tahun. Foto: Freepik
Selain itu, kamu bisa mengajak anak melakukan olahraga dan peregangan. Meskipun terlihat sederhana, memperkenalkan peregangan pada anak sejak dini bisa membantu anak supaya tumbuh lebih tinggi, lho Ma.
Peregangan bisa membantu memanjangkan tulang belakang dan juga memperbaiki postur anak. Latihannya juga sangat sederhana.
Misalnya minta anak duduk di lantai dengan kaki terbuka lebar, lalu coba minta anak untuk menyentuh jari-jari kedua kaki dengan tangannya. Kalau dilakukan secara rutin, latihan ini akan membantu anak tumbuh lebih tinggi, Ma.
ADVERTISEMENT
(RPR)