Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten Media Partner
Cagub-Cawagub Sulut Yulius-Victor Paparkan Visi Misi di Debat Pertama
10 Oktober 2024 6:07 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
KOTAMOBAGU - Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) nomor urut satu, Yulius Selvanus-Victor Mailangkay, memaparkan visi dan misi mereka adalah Menuju Sulut Maju Sejahtera dan Berkelanjutan.
ADVERTISEMENT
Dalam debat perdana Pilkada Sulut yang digelar di Kota Kotamobagu, Rabu (9/10) malam, dengan mengangkat tema Pemberdayaan Ekonomi Lokal, Ketahanan Pangan, Pariwisata, Pengelolaan Sumber Daya Alam, dan Tata Ruang Berwawasan Lingkungan, paslon yang diusung koalisi Gerindra, NasDem, Perindo, Golkar, PKB, PSI dan PKS ini, mengatakan jika mereka memiliki tujuan membangun perekonomian daerah yang kuat dan berkeadilan sosial serta berkelanjutan.
Selain itu, paslon ini juga akan memperkuat daya saing daerah melalui pembangunan infrastruktur berkualitas, terintegrasi dan juga ramah lingkungan.
"Memperbaiki tata kehidupan masyarakat yang tertib, aman, nyaman dengan melestarikan nilai-nilai budaya yang berkearifan lokal," kata Calon Gubernur Sulut, Yulius Selvanus.
Sementara untuk penjabaran visi tersebut, paslon ini menyebutkan jika mereka akan melakukan penguatan jaringan infrastruktur jalan, irigasi dan drainase, kemudian meningkatkan agrobisnis dan agroproduksi.
ADVERTISEMENT
"Mengembangkan pariwisata cerdas atau smart tourism berbasis pesona alam, aset budaya dan juga MICE," ujar Yulius.
Tak hanya itu, Yulius juga menyentil terkait IKN, di mana dia mengatakan akan melakukan peningkatan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) dan logistik sebagai penunjang untuk IKN.