Konten Media Partner

Foto Misa Vigili di Gereja Katedral Manado

31 Maret 2024 5:26 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Foto Misa Vigili di Gereja Katedral Manado
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
MANADO - Gereja Katedral Hati Tersuci Maria di Manado, Sulawesi Utara (Sulut), menggelar misa Vigili atau malam paskah, Sabtu (30/3) malam.
ADVERTISEMENT
Ibadah yang dipimpin oleh Uskup Mgr. Benedictus Estephanus Rolly Untu ini berlangsung khidmat, di mana umat Katolik yang mengikuti 'Upacara Cahaya' ini tampak begitu antusias dan khusyuk dalam setiap prosesinya.
Uskup Mgr. Benedictus Estephanus Rolly Untu saat menyiramkan air suci kepada jemaat Katolik saat Misa Vigili Paskah di Gereja Katolik Katedral Hati Tersuci Maria, Manado.
Uskup Mgr. Benedictus Estephanus Rolly Untu, mengatakan lewat Misa Vigili ini, umat Katolik harus memaknai dengan selalu berjaga-jaga untuk merayakan kebangkitan Tuhan atas kematian dan dosa.
“Karena itu disebut Vigili Paskah, Malam Paskah dan besoknya, hari H-nya kebangkitan Tuhan. Lewat kebangkitan Tuhan atas kematian dan dosa ini, justru mengingatkan kita akan rencana Allah, manusia berjalan bersama Dia, bersama Allah mengalami kebahagiaan, baik di dunia ini dan akhirat dalam kehidupan abadi," ujar Uskup.
Uskup Mgr. Benedictus Estephanus Rolly Untu saat menyiramkan air suci kepada jemaat Katolik saat Misa Vigili Paskah di Gereja Katolik Katedral Hati Tersuci Maria, Manado.
"Relasi kita dengan Allah dipulihkan, kita didamaikan dengan Allah dan tentu dengan sesama manusia,” ujarnya lagi.
Umat Katolik saat mengikuti Liturgi Ekaristi.
Uskup juga berpesan agar umat Katolik di mana saja berada untuk terus menyampaikan kabar tentang kebangkitan Tuhan Yesus.
ADVERTISEMENT
“Jadi, lewat kebangkitan kristus apa yang dulu pernah hilang karena dosa di usia pertama dan masih terus, dengan kebangkitan Yesus itu (dosa) dipulihkan,” ujarnya menambahkan.
febry kodongan