Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
ADVERTISEMENT
Bogor FC Sulut United menjadi salah tim di Liga 2 Indonesia wilayah Timur yang masih memiliki peluang lolos ke babak 8 besar promosi Liga 1. Tim asuhan Ricky Nelson ini akan bersaing dengan Persewar Waropen, Martapura FC, Persis Solo dan 'sepupu' PSIM Yogyakarta, untuk meraih 2 dari 4 tiket tersisa. Dua tiket lainnya sudah disegel Persik Kediri dan Mitra Kutai Kertanegara (Mitra Kukar).
ADVERTISEMENT
Dengan perolehan poin 26, Bogor FC Sulut United, menjadi tim dengan kesempatan meraih satu tiket ke babak 8 besar promosi Liga 1, paling kecil, mengingat 4 tim lainnya telah mengumpulkan 28 dan 27 poin.
Namun, tetap ada saja peluang selama tim berjuluk Gorang Utara ini menang di partai terakhir melawan Persewar Waropen di Stadion Klabat, Manado, Senin (21/10). Jika menang, poin yang akan dikumpulkan menjadi 29. Selain itu, tim ini membutuhkan bantuan dari Persatu Tuban dan PSBS Biak untuk bisa lolos.
Berikut hitung-hitungannya jika tim yang telah menjadi kebanggaan masyarakat Sulawesi Utara ini jika ingin nangkring di posisi 4 besar klasemen dan berhak meraih 1 tiket ke babak promosi Liga 1 Indonesia, dengan catatan di laga terakhir menang atas Persewar Waropen.
ADVERTISEMENT
1. Laga tunda Persewar Waropen vs Persatu Tuban dimenangkan Tuban. Sementara laga antara PSBS Biak dan Martapura FC dimenangkan oleh PSBS. Jika skenario ini berjalan, maka Persewar Waropen dan Martapura FC hanya akan mendapatkan poin 28. Catatannya, Bogor FC Sulut United harus menang atas Persewar Waropen berapapun hasilnya, karena poin yang bisa diraih 29. Pada posisi ini, hasil lain antara PSIM Yogyakarta dan Persis Solo yang sama-sama memiliki kans lolos 8 besar tak lagi menentukan.
2. Laga tunda Persewar Waropen vs Tuban draw. Sementara laga antara PSBS Biak dan Martapura FC dimenangkan oleh PSBS. Sementara laga antara PSIM dan Persis Solo dimenangkan salah satunya. Jika skenario ini berjalan, maka Bogor FC Sulut United harus menang atas Persewar Waropen lebih dari 1 gol agar unggul head to head, mengingat jika dihitung berdasarkan gol memasukan dan kemasukan, maka Sulut United akan kalah. Dalam kondisi ini, tim akan berada di posisi 4.
ADVERTISEMENT
3. Laga PSBS Biak dan Martapura berakhir draw. Sementara, laga antara PSIM vs Persis Solo juga berakhir draw. Walaupun Martapura akan memiliki poin yang sama dengan Bogor FC Sulut United, 29, namun produktivitas gol milik Gorango Utara masih lebih baik. Secara head to head kedua tim saling mengalahkan 1-0.
isa anshar jusuf