Konten Media Partner

Kapolres Bitung Minta Jajarannya Rajin Patroli untuk Cegah Tindakan Kriminal

10 April 2025 7:27 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapolres Bitung, AKBP Albert Zai, saat memeriksa kesiapan personel pada apel perdana usai cuti lebaran.
zoom-in-whitePerbesar
Kapolres Bitung, AKBP Albert Zai, saat memeriksa kesiapan personel pada apel perdana usai cuti lebaran.
ADVERTISEMENT
BITUNG - Kapolres Bitung, AKBP Albert Zai SIK.,MH, meminta seluruh jajarannya untuk lebih rajin dan meningkatkan patroli keamanan untuk mencegah terjadinya tindakan kriminal.
ADVERTISEMENT
Hal ini merespons maraknya kejadian kriminal dalam sepekan terakhir di kota Pelabuhan itu. Apalagi, banyak anak usia di bawah umur yang ikut terlibat di beberapa tindakan kriminal yang terjadi.
Menurut Kapolres, para personel Bhabinkamtibmas dan juga Polisi RW, harus lebih meningkatkan kegiatan mengunjungi warga dan menyampaikan imbauan, serta mengajak warganya untuk sama-sama peduli dengan keamanan lingkungan sekitar.
"Patroli harus rutin dilakukan terutama di tempat-tempat yang rawan terjadi keributan. Jika menemukan ada anak muda yang berkumpul sambil minum minuman keras, agar langsung ditindak. Minumannya dibuang, kemudian digeledah mereka itu jangan sampai bawa senjata tajam. Langsung dibubarkan kerumunan, dan kalau bisa diantar sampai rumah mereka," kata Kapolres.
Dia juga mengimbau kepada masyarakat terutama orang tua yang punya anak remaja, agar bisa mengawasinya dan jika sudah larut malam untuk diperhatikan apakah sudah di rumah atau tidak, agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.
ADVERTISEMENT
"Saya berharap, selesai libur panjang ini, semua personel bisa kembali menata langkah, memperkuat disiplin, dan meningkatkan semangat dalam pelaksanaan tugas untuk melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat, serta memelihara kamtibmas di wilayah Kota Bitung," ujar Kapolres.
Sebelumnya, pada apel perdana usai cuti lebaran, kapolres juga memberikan apresiasi kepada personel Polres Bitung dan Polsek jajaran atas pelaksanaan tugas, khususnya pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025.
"Saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi sebesar-besarnya kepada seluruh personel Polres Bitung dan Polsek jajaran yang terlibat dalam pengamanan perayaan Idul Fitri dalam operasi Ketupat-Samrat 2025 atas seluruh dedikasi yang telah diberikan demi kelancaran perayaan Idul Fitri, dari arus mudik hingga arus balik," katanya.