Konten Media Partner

Keluarga Sebut AKBP Buddy Alfrits Towoliu Selalu Cerita Kecintaannya ke Polri

30 April 2023 21:52 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Peti jenazah almarhum AKBP Buddy Alfrits Towoliu saat tiba di Sulawesi Utara.
zoom-in-whitePerbesar
Peti jenazah almarhum AKBP Buddy Alfrits Towoliu saat tiba di Sulawesi Utara.
ADVERTISEMENT
MANADO - AKBP Buddy Alfrits Towoliu sebelum meninggal selalu menceritakan kecintaannya kepada institusi Polri yang menjadi tempatnya mengabdikan diri. Bahkan, karena dia dikenal pendiam, cerita tentang kecintaannya ke Polri jadi topik andalannya.
ADVERTISEMENT
Hal ini seperti disampaikan adik ipar Buddy, Preysi Siby saat berada di tempat persemayaman Lux Etrena, Kabupaten Minahasa Utara (Minut), Minggu (30/4).
“Saya, kami semua keluarga sangat berdukacita. Kami merasakan sangat kehilangan sekali sosok kakak. Dia sangat cinta Polri. Hal ini yang sering diucapkan saat bercerita dengan keluarga," kata Preysi.
Preysi mengatakan jika kecintaannya kepada Polri dibuktikannya dengan sejumlah prestasi yang diraihnya selama menjadi anggota kepolisian.
"Hebatnya, kalau dia dapat penghargaan, responsnya itu hanya bilang, Puji Tuhan, saya baru dapat sesuatu. Tapi, dia enggak pernah bilang secara detail apa penghargaan yang diterima, padahal itu sangat membanggakan pastinya," ujar Preysi.
Preysi juga mengatakan jika sosok Buddi adalah seorang ayah yang baik. Walaupun tak terlalu banyak bicara karena tugasnya yang memang harus dirahasiakan, tapi dia selalu memperhatikan seluruh keluarga dengan baik.
ADVERTISEMENT
"Beliau selalu tahu apa yang kita (Keluarga) mau,” katanya kembali.
Sebelumnya, Kasat Narkoba Polres Metro Jaktim AKBP Buddy A Towiliu tewas diduga bunuh diri dengan menabrakkan diri ke kereta yang melintas di rel dekat Pasar Enjo, Jatinegara, Jaktim, pada Sabtu (29/4).
febry kodongan