Konten Media Partner

Kemenag Sulut Mulai Bangun Talud Penahan Bangunan Hotel Haji yang Ambruk

5 Juni 2022 16:17 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bangunan hotel haji milik Kemenag yang terletak di Asrama Haji Tuminting, Kota Manado, Sulawesi Utara.
zoom-in-whitePerbesar
Bangunan hotel haji milik Kemenag yang terletak di Asrama Haji Tuminting, Kota Manado, Sulawesi Utara.
ADVERTISEMENT
MANADO – Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Sulawesi Utara (Sulut) akhirnya memulai pekerjaan pembangunan talud penyanggah bangunan hotel haji yang ada di kompleks asrama haji di Kecamatan Tuminting, Kota Manado.
ADVERTISEMENT
Kepala Kantor Wilayah Kemenag Sulut, H Anwar Abubakar melaui Kepala Bidang Haji, Irianto Usuli mengatakan, pekerjaan tersebut telah dimulai sekitar dua pekan yang lalu.
Dikatakan Irianto, setelah disetujui penganggarannya oleh Kemenag RI, pekerjaan pembuatan talud langsung dilakukan. Talud tersebut rusak sejak 19 Maret 2022.
“Pembangunan talud tentunya menjaga kenyamanan dan menjaga bermacam hal yang bisa terjadi. Semoga bisa bermanfaat untuk semua," kata Irianto.
Dijelaskan Irianto, pekerjaan dengan banderol sebesar Rp 200 juta tersebut, akan memakan waktu pengerjaan sekitar sebulan lamanya. Adapun mekanisme proyek dilakukan secara Penunjukan Langsung (PL) dengan materi kerja adalah pembangunan bronjong.
"Kami berharap pekerjaan tersebut selesai sebelum jemaah calon haji tiba di bangunan tersebut pada 26 Juni 2022 mendatang," katanya kembali.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, talud penyanggah hotel haji milik Kemenag di Manado ambruk. Longsor ini selain mengancam bangunan hotel haji, juga membahayakan bangunan panti asuhan yang tepat berada di bawah hotel haji.
febry kodongan