Konten Media Partner

KPU Mitra Gelar Rakor Bersama Dukcapil, Bahas Soal Daftar Pemilih di Pilkada

19 Juni 2024 8:07 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kepala Dinas Dukcapil Minahasa Tenggara (Mitra), Piether Owu (tengah) berfoto bersama dengan komisioner KPU Mitra selepas pembukaan Rapat Koordinasi terkait Pemutakhiran data pemilih untuk Pilkada 2024.
zoom-in-whitePerbesar
Kepala Dinas Dukcapil Minahasa Tenggara (Mitra), Piether Owu (tengah) berfoto bersama dengan komisioner KPU Mitra selepas pembukaan Rapat Koordinasi terkait Pemutakhiran data pemilih untuk Pilkada 2024.
ADVERTISEMENT
MANADO - KPU Minahasa Tenggara (Mitra) menggelar Rapat Koordinasi dan Bimbingan Teknis untuk Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
ADVERTISEMENT
Dalam rapat koordinasi yang digelar di Kota Manado, Sulawesi Utara (Sulut) ini, salah satu bahasan utama adalah terkait Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilihan (DP4), dan tahapan Pencocokan Dan Penelitian (Coklit KPU).
KPU Mitra mengharapkan kolaborasi dengan pihak pemerintah melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil).
Ketua KPU Mitra, Otnie Tamod, mengungkapkan jika selama ini kolaborasi antara pemerintah dan KPU memang telah terbangun dan berjalan baik. Namun, menurutnya tetap perlu dilakukan koordinasi yang intensif agar tidak ada hak pemilih yang hilang.
“Hari ini kita penyamaan persepsi dengan pihak terkait tentang data pemilih untuk tahapan coklit KPU,” ujar Otnie, Selasa (18/6) malam di Manado.
Sementara itu, Kepala Dinas Dukcapil Mitra, Piether Owu, mengaku memberikan apresiasi kepada KPU yang mau berkoordinasi dengan baik terkait dengan data penduduk. Menurutnya sinergi merupakan kunci penting dari pelaksanaan Pilkada.
ADVERTISEMENT
“Ini tentu bagian dari sinergisitas kami pemerintah dan KPU sebagai penyelenggara. Maka tadi kami juga bilang kalau memungkinkan, jika KPU ada sosialisasi ke masyarakat atau sekolah-sekolah, kita bisa dilibatkan untuk bersama-sama,” ujar Piether kembali.
swingly m