Malam Tahun Baru di Kabupaten Sitaro Kondusif, Polisi Beri Apresiasi untuk Warga

Konten Media Partner
1 Januari 2024 16:55 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapolsek Siau Timur, AKP Rilef Baliung (tengah), bersama personel kepolisian di pos pengamanan Natal dan Tahun Baru.
zoom-in-whitePerbesar
Kapolsek Siau Timur, AKP Rilef Baliung (tengah), bersama personel kepolisian di pos pengamanan Natal dan Tahun Baru.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
SITARO - Malam pergantian tahun baru 2024 di Kabupaten Sitaro berjalan dengan kondusif. Pesta kembang api serta beberapa kegiatan musik yang diselenggarakan warga berjalan dengan aman dan nyaman.
ADVERTISEMENT
Kondisi malam tahun baru yang kondusif ini membuat pihak kepolisian mengucapkan apresiasi untuk warga karena tertib dalam melaksanakan kegiatan.
"Peran serta warga masyarakat sangat berarti bagi kami dalam menjaga keamanan dan ketertiban dalam perayaan tahun baru ini. Untuk itu kami ucapkan terima kasih," ujar Kepala Polisi Sektor Siau Timur, AKP Rilef Baliung.
Diakui Rilef, pihaknya juga memperketat proses pengamanan untuk perayaan malam pergantian baru, di mana ditempatkan sejumlah personel di beberapa lokasi yang menjadi pusat keramaian pada perayaan malam tahun baru.
Selain itu, juga dilakukan patroli rutin di seluruh wilayah lainnya, untuk memastikan tidak ada gangguan kamtibmas yang terjadi dan bisa merusak suasana pesta malam pergantian tahun baru.
"Sekali lagi kami mengapresiasi sekaligus menyampaikan terima kasih atas dukungan dari semua masyarakat di wilayah Kecamatan Siau Timur maupun di Kecamatan Siau Timur Selatan yang sudah turut membantu menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan malam pergantian tahun," katanya kembali.
ADVERTISEMENT
franky salindeho