Konten Media Partner

Seleksi Tilawatil Quran dan Musabaqah Hadits di Bolmong Resmi Dibuka Bupati

22 April 2025 22:03 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong), Yusra Alhabsyi, memukul drum tanda pembukaan Seleksi Tilawatil Quran dan Musabaqah Hadits (STQH) ke-28 tingkat Bolmong dibuka, Selasa (22/4).
zoom-in-whitePerbesar
Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong), Yusra Alhabsyi, memukul drum tanda pembukaan Seleksi Tilawatil Quran dan Musabaqah Hadits (STQH) ke-28 tingkat Bolmong dibuka, Selasa (22/4).
ADVERTISEMENT
BOLMONG - Seleksi Tilawatil Quran dan Musabaqah Hadits (STQH) ke-28 tingkat Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), resmi dibuka oleh Bupati Bolmong, Yusra Alhabsyi, Selasa (22/4).
ADVERTISEMENT
Kegiatan yang digelar di Lapangan Daagon, Kecamatan Lolak ini, dihadiri oleh para peserta dari berbagai kecamatan, tokoh agama, unsur Forkopimda, pimpinan OPD, serta masyarakat setempat.
Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan apresiasi tinggi terhadap pelaksanaan STQH yang dinilai sebagai momentum penting dalam menumbuhkan kecintaan masyarakat terhadap Al-Quran dan Hadits, sekaligus mempererat ukhuwah di wilayah Bolmong.
“STQH bukan hanya ajang seleksi, tetapi juga wadah pembinaan generasi muda Qurani yang memiliki karakter, akhlak, dan semangat kebersamaan dalam keberagaman,” ujar Yusra.
Lebih lanjut, Yusra berharap para peserta dapat menjadikan STQH ini sebagai motivasi untuk terus belajar, memahami, dan mengamalkan nilai-nilai luhur yang terkandung dalam Al-Qur’an dan Hadits.
"Selamat bertanding untuk seluruh para peserta dan jadilah generasi muda Qurani yang akan ikut membantu pembangunan di daerah," kata Yusra.
ADVERTISEMENT
Sementara, Ketua Panitia Pelaksana STQH, Supandri Damogalad, menjelaskan jika dalam STQH ini akan dipertandingkan beberapa lomba seperti tilawah, tahfidz, tafsir Al Quran, serta hafalan Hadits.
"Kegiatan akan berlangsung selama beberapa hari ke depan. Untuk itu, saya meminta agar semua mau menyukseskan kegiatan ini," kata Supandri kembali.
Penulis: Rama Fatah