Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten Media Partner
Warga Likupang Jadi Target Sosialisasi Tahapan Jadwal Pilkada oleh KPU Minut
6 Juli 2024 9:43 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Menghadirkan para tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan Pemerintah dari dua desa yakni Desa Kinabuhutan dan Desa Serei, KPU berharap sosialisasi tersebut bisa menjadi penyambung lidah kepada masyarakat dalam menyukseskan Pilkada 2024.
"Tingkat partisipasi pemilih di Kabupaten Minahasa Utara pada pemilu 2024 lalu mencapai 82,98 persen, yang melebihi target nasional. Untuk itu KPU berharap peran serta semua pihak untuk menjadi pelopor suksesnya Pilkada nanti,” ujar Koordinator Divisi Data dan Informasi KPU Minut, Ireine Buyung.
Dikatakannya, semua tahapan dan jadwal Pilkada 2024 mulai dari perencanaan program dan anggaran pada bulan Januari lalu hingga pada tahapan pengusulan pengesahan pengangkatan calon terpilih telah diatur dalam Undang-undang dan PKPU.
Untuk itu, menurut Ireine, sosialisasi sangat penting guna mengedukasi masyarakat dalam proses menuju Pilkada, sehingga ke depan tak ada lagi pelanggaran aturan yang terjadi.
ADVERTISEMENT
Ireine juga mengajak Masyarakat untuk menggunakan hak pilih pada Pilkada 2024. Mengingat, katanya, tingkat Partisipasi masyarakat Minut dalam menyalurkan hak suaranya melampaui target nasional.
"Mari kita salurkan hak pilih kita sambil menjaga keamanan dan ketertiban. Dan yang paling penting itu jangan Golput," katanya kembali.
febry kodongan