Konten dari Pengguna

Iklan Kreatif Terhadap Konsumen: Membuat Iklan yang Kreatif dan Efektif

Marsha Amina Safira
Seorang Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta dengan program studi Ilmu Komunikasi. Aktif dalam organisasi dalam kampus.
9 Juli 2024 5:53 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
14
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Marsha Amina Safira tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi iklan kreatif. sumber foto: pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi iklan kreatif. sumber foto: pexels
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Iklan merupakan suatu bentuk informasi produk maupun jasa dari produsen kepada konsumen maupun penyampaian pesan melalui suatu media. Menurut Jefkins (1997: 16), periklanan merupakan proses komunikasi lanjutan yang membawa khalayak ke informasi terpenting yang memang perlu mereka ketahui. Dengan iklan, para produsen berharap agar konsumen dapat memperoleh informasi dan terpangaruh dengan apa yang mereka iklankan. Pada dasarnya, tujuan utama beriklan adalah untuk mengubah serta memengaruhi sikap-sikap khalayak atau konsumen terhadap produk atau jasa yang ditawarkan agar mencapai sebuah target.
ADVERTISEMENT

Pentingnya Memperhatikan Cara Berkomunikasi dan Target Konsumen Dalam Memproduksi Iklan

Tahukah kamu, komunikasi dalam iklan yang efektif tergantung pada kandungan pesan dan bagaimana pesan tersebut disampaikan. Terdapat unsur iklan yang sangat penting dalam memengaruhi sikap konsumen. Unsur tersebut adalah unsur kreativitas. Kreatif dalam penyampaian pesan di dalam iklan menjadi unsur yang sangat perlu diperhatikan untuk dapat memengaruhi konsumen.
Dari banyaknya brand yang bersaing dengan produk yang sejenis membuat para produsen berlomba-lomba bagaimana caranya agar produk dari brand mereka dapat menjadi nomor satu (top of mind). Agar para konsumen memperhatikan produk mereka dan menjadi solusi bagi para konsumen. Maka dari itu, unsur kreativitas menjadi hal yang sangat penting untuk bersaing dalam dunia periklanan. Semakin kreatif cara penyampaian pesan dalam sebuah iklan, semakin iklan tersebut diingat oleh konsumen.
ADVERTISEMENT
Pada forum diskusi yang diselenggarakan oleh GetCraft yang berkerjasama dengan Loket.com dengan tema diskusi: Jakarta Markets Meetup (JMM) pada tanggal 15 Januari 2020 di Jakarta Selatan, Narapati Adityasa seorang Associate Planning Director Hybrid: H mengemukakan bahwa “Peran dari kreativitas adalah tentang bagaimana kita berbicara kepada audiens.” Selanjutnya Ia juga menambahkan “Kreativitas itu dimulai dengan bagaimana kita memahami audiens.” Artinya dalam memproduksi sebuah iklan harus memperhatikan bagaimana kita berkomunikasi kepada konsumen, komunikasi seperti apa yang harus dilakukan agar dapat menarik perhatian konsumen. Selain itu dalam memproduksi sebuah iklan juga harus memperhatikan siapa target beriklannya. Maka dari itu, dalam memproduksi iklan yang bernilai kreatif harus memperhatikan bagaimana cara berkomunikasi kepada audiens dan siapa target pasarnya karena kedua hal tersebut merupakan hal yang berkesinambungan, yang harus diperhatikan dengan baik.
ADVERTISEMENT
Apa Saja yang Harus Dipenuhi Dalam Membuat Iklan yang Bernilai Kreatif Menurut Para Ahli?
Iklan yang menarik adalah iklan yang mempunyai daya tarik, artinya yang memiliki kemampuan untuk menarik perhatian target pasar. Menurut Kotler dan Amstrong (2001) daya tarik sebuah iklan harus mempunyai tiga sifat yaitu:
1. Meaningful, yaitu iklan harus mempunyai sifat yang penuh makna, menunjukkan manfaat-manfaat yang membuat produk lebih menarik.
2. Believable, yaitu konsumen harus mendapatkan manfaat dari apa yang dijanjikan dalam iklan.
3. Distinctive, yaitu iklan harus memberikan pesan yang lebih menarik dibandingkan dari merk yang lain.
Menurut Kasali (1995), dalam usaha menghasilkan iklan yang menarik terdapat elemen-elemen kreativitas yang harus dipenuhi, diantaranya adalah:
1. Attention, yaitu iklan mampu menarik perhatian audiens sebagai target pasar. Salah satu cara yang dapat digunakan adalah dengan menggunakan slogan atau tagline yang mudah diingat.
ADVERTISEMENT
2. Interest, yaitu iklan mampu membuat audiens memiliki rasa ingin tahu atau rasa tertarik mengenai suatu informasi dari sebuah produk atau jasa lebih lanjut.
3. Desire, yaitu iklan mampu menggerakkan keinginan audiens untuk memiliki atau menikmati suatu produk atau jasa yang diiklan kan.
4. Conviction, yaitu kegiatan pada elemen ini bertujuan untuk menimbulkan rasa percaya konsumen. Contoh kegiatannya seperti testimoni ataupun pandangan positif dari tokoh terkemuka, instansi, atapun dari suatu lembaga.
5. Action, yaitu dengan menggunakan kata perintah dalam iklan dapat membujuk audiens untuk sesegara mungkin melakukan suatu tindakan yaitu membeli produk yang ditawarkan.
Seorang Endorser Menentukan Feedback Bagi Sebuah Brand
Kredibilitas seorang endorser terhadap proses penyampaian pesan juga harus diperhatikan. Apabila seorang endorser dapat dipercaya dan mampu untuk mengiklanlakan suatu produk dengan baik dan juga dapat membuat sebuah iklan semakin menarik maka pesan akan diterima dengan baik oleh audiens dan sebuah brand akan mendapat feedback atau respon dari audiens yang memuaskan. Sebaliknya jika seorang endorser tidak dapat dipercaya dan tidak mampu membuat sebuah iklan agar semakin menarik maka pesan yang disampaikan dalam sebuah iklan tidak akan bisa diterima dengan baik oleh audiens dan brand tersebut tidak akan mendapat feedback atau respon yang memuaskan dari audiens. Sehingga pentingnya memperhatikan siapa endorser atau bintang iklan karena seorang endorser juga menentukan feedback bagi sebuah brand.
ADVERTISEMENT
Peran Iklan yang Bernilai Kreatif Terhadap Konsumen
Dari penjelasan di atas kita bisa mengetahui seberapa pentingnya iklan yang dikemas dan disajikan dengan nilai kreatif. Iklan dengan nilai kreatif dapat meningkatkan minat beli konsumen bahkan dapat meningkatkan pembelian dari konsumen dan meningkatkan citra dari brand tersebut. Suatu brand iklan yang bernilai kreatif dapat selalu diingat oleh konsumen bahkan brand tersebut juga bisa menjadi solusi bagi para konsumen jika ingin membeli suatu produk.
Maka dari itu, seluruh brand saling berlomba-lomba dalam memproduksi suatu iklan agar bisa semenarik mungkin dengan brand kompetitor yang memiliki jenis produk serupa. Dengan demikian, faktor langsung yang memengaruhi feedback atau respon konsumen terhadap suatu brand adalah seberapa efektifnya sebuah iklan, sedangkan kreativitas dalam menyajikan sebuah iklan merupakan unsur utama dari sebuah iklan teresebut.
ADVERTISEMENT