Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.96.0
Konten dari Pengguna
Dave Laksono Gandeng Kominfo Gelar Sosialisasi TIK
9 Mei 2018 12:20 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:09 WIB
Tulisan dari Johan Adriansyah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
CIREBON - Pemerintah berperan penting membimbing dan mengedukasi masyarakat agar memanfaatkan Teknologi, Informasi dan Komunikasi (TIK) untuk tujuan positif.
ADVERTISEMENT
Demikian dikatakan Anggota Komisi I DPR RI, Dave AF Laksono, saat menjadi pembicara Seminar Pemanfaatan TIK oleh Masyarakat Sebagai Media Edukasi dan Bisnis di The Radiant, Beber, Kabupaten Cirebon. Rabu (9/5/2018).
Seminar tersebut juga menghadirkan pembicara dari Direktur Penyediaan Ekosistem Balai Penyedia dan Pengelola Pembiayaan Telekomunikasi dan Informatika (BPPPTI) Kominfo, Danny Januar Ismawan dan Dosen FISIP Unswagati Cirebon Abdul Jalil Hermawan.
Diungkapkan Dave, kegiatan itu bertujuan memberikan edukasi terhadap potensi dan manfaat menggunakan teknologi informasi untuk hal-hal yang positif.
Saat ini, kata Dave, media sosial sebagai bagian dari teknologi informasi kerap dijadikan sarana untuk menebar hoax, menyebarkan ujaran kebencian maupun untuk memecah-belah bangsa.
Padahal banyak manfaat positif dari media sosial, misal menyebarluaskan informasi yang positif, seperti sebagai sarana promosi bisnis kuliner, wisata, religi, berkomunikasi dengan jarak jauh dan lain-lain.
ADVERTISEMENT
Dave menambahkan, media sosial juga dimanfaatkan wakil rakyat seperti dirinya untuk menyebarluaskan informasi maupun berkomunikasi dengan masyarakat.
"Saya bisa berkomunikasi dengan masyarakat yang ingin menyampaikan aspirasinya melalui media sosial jadi tidak di pungkiri saya pun menggunakan manfaat itu," pungkasnya.(Jhn)