Konten dari Pengguna

Menjadi Bagian dari Dunia Digital: Cerita Magang di Seven Inc Yogyakarta

Melina Freda
Mahasiswa Universitas Alma Ata Yogyakarta
22 Desember 2024 10:53 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Melina Freda tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sebagai mahasiswa yang tengah menempuh studi di bidang Sistem Informasi, saya selalu mencari peluang untuk mengasah kemampuan dan mengaplikasikan ilmu yang telah dipelajari. Kesempatan tersebut hadir melalui program magang di Seven Inc Yogyakarta, sebuah perusahaan kreatif digital yang bergerak di berbagai bidang seperti desain UI/UX, pengembangan aplikasi, dan layanan multibisnis lainnya.
ADVERTISEMENT
Magang saya dimulai dengan proses orientasi singkat untuk mengenal perusahaan lebih dalam. Saya berada di divisi UI/UX dan bertanggung jawab untuk membantu pengembangan desain aplikasi jual beli barang bekas. Aplikasi ini dirancang untuk memiliki empat jenis pengguna, yaitu customer, penjual, admin, dan super admin. Namun, selama magang, fokus saya diarahkan pada pengembangan desain untuk customer dan penjual.
Proses awal pekerjaan melibatkan diskusi intensif dengan tim melalui brainstorming. Dari situ, saya mulai merancang wireframe menggunakan Figma dan mengembangkan prototipe interaktif yang mencakup berbagai halaman, seperti login, beranda, detail produk, dan transaksi. Setiap desain harus melalui tahap persetujuan mentor sebelum masuk ke proses implementasi.
Proses perancangan design UI/UX

Pelajaran Berharga Selama Magang

Magang di Seven Inc bukan hanya soal belajar menggunakan tools desain atau menyelesaikan tugas yang diberikan. Lebih dari itu, saya belajar tentang kolaborasi tim, komunikasi yang efektif, dan bagaimana menyelaraskan kebutuhan pengguna dengan tujuan bisnis. Diskusi rutin dengan mentor dan tim memberikan wawasan baru tentang pentingnya iterasi dalam proses desain.
Dokumentasi setelah melakukan presentasi
Sebagai seorang mahasiswa magang, saya merasa termotivasi ketika desain yang saya buat mendapatkan feedback positif dan diterapkan dalam proyek. Hal ini semakin memotivasi saya untuk terus belajar dan memberikan yang terbaik.
ADVERTISEMENT
Pengalaman magang ini telah membuka wawasan saya tentang bagaimana industri digital bekerja. Dari brainstorming hingga finalisasi desain, setiap tahap pekerjaan memberikan tantangan sekaligus pembelajaran. Saya juga semakin percaya diri untuk melanjutkan karier di bidang UI/UX setelah melihat langsung bagaimana proses desain diterapkan dalam dunia profesional.
Melalui artikel ini, saya berharap bisa menginspirasi teman-teman mahasiswa lain untuk berani mengambil peluang magang dan mengembangkan diri. Dunia kerja adalah tempat yang penuh peluang untuk belajar dan tumbuh, serta memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat.