Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
5 Museum yang Perlu Dikunjungi di Dunia
7 Mei 2018 0:11 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:09 WIB
Tulisan dari Mia Padma tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Saat berwisata ke suatu negara baru, selain melihat-lihat suasana yang berbeda, berbelanja atau mencoba makanan baru, salah satu hal yang juga menarik untuk dilakukan adalah mempelajari sedikit lebih banyak tentang negara tersebut.
ADVERTISEMENT
Zaman sekarang, sejarah sebuah negara dapat diketahui dengan mudah lewat internet. Namun, dahulu, hal tersebut sering dilakukan dengan mengunjungi museum.
Mengunjungi museum pun tetap menjadi salah satu aktivitas terbaik meski internet telah ada. Karena, selain melihat-lihat karya seni atau artefak yang indah dan unik, kita juga bsia mengetahui sejarah suatu bangsa khususnya dari sisi antropologi dan budayanya.
Di bawah ini adalah lima museum-museum dunia yang paling layak dikunjungi di dunia:
1. Rijkmuseum, Amsterdam
Museum ini adalah museum dengan koleksi terbesar di Belanda, dengan puluhan ribu objek yang dipamerkan. Sebagian besar adalah lukisan dari para pelukis terkenal dari masa Dutch Golden Era seperti Vermeer, Rembrandt dan Ruysdael.
Didirikan pada tahun 1800 di Den Haag kemudian dipindahkan ke Amsterdam pada 1808. Koleksi yang paling terkenal dari museum ini adalah “The Night Watch” karya Rembrandt.
Foto: www.rijksmuseum.nl
ADVERTISEMENT
2. Museo Nacional del Prado, Madrid
Museum Prado didirikan oleh Raja Ferdinand VII pada bulan November 1819. Museum ini dikenal sebagai salah satu museum dengan koleksi terbesar di dunia. Saking banyaknya, satu hari penuh tidak akan cukup untuk melihat seluruh koleksinya.
Sebagaimana museum lainnya, koleksi-koleksi dari Prado dipamerkan dalam cluster tertentu, sesuai dengan tema, atau periode yang secara umum merupakan karya seni Eropa dari abad 12 sampai dengan 19.
Salah satu hal yang paling menarik dari mengunjungi berbagai macam museum adalah kadang kita bisa menemukan copy dari karya seni yang ada di museum lain.
Seperti contohnya salah satu sculpture karya Bernini berjudul Sleeping Hermaphrodite yang dapat kita temui di Museum Prado dan Louvre. Selain itu, beberapa karya seni paling terkenal di Museum Prado adalah lukisan-lukisan karya Goya dan Velazquez.
ADVERTISEMENT
3. Galleria degli Uffizi, Florence
Gallery Uffizi adalah salah satu museum paling terkenal dan paling penting di seluruh dunia, karena memiliki ratusan karya dari para maestro Italia khususnya dari periode Renaissance Italia.
Pada awalnya isi dari museum ini berasal dari koleksi pribadi keluarga Medici yang sangat berpengaruh pada masa renaissance di Florence. Beberapa karya paling berharga dunia terdapat di Gallery Uffizi seperti "Adoration of the Magi " karya da Vinci, "The Birth of Venus" karya Botticelli dan karya-karya Titian.
Bahkan, sebelum masuk ke dalam museum ini, kita sudah akan melihat karya-karya seni terindah dalam bentuk patung-patung yang terdapat di galeri terbuka Loggia dei Lanzi.
Loggia dei Lanzi Foto: www.wikimedia.com
ADVERTISEMENT
4. Guggenheim Museum, Bilbao
Beberapa museum tidak hanya menyimpan karya seni, namun terkadang museum itu adalah sebuah karya seni tersendiri. Sebutan ini sangat tepat disematkan pada Museum Guggenheim yang terletak di Bilbao, Spanyol.
Bangunan museum ini sangat menarik mata pengunjung, dengan arsitektur yang tidak klasik namun tentu akan abadi. Didesain oleh arsitek kenamaan Frank Gehry, museum ini berbentuk unik dengan lekukan titanium dan atrium kaca yang menjulang.
Hal menarik lainnya adalah bahwa Guggenheim museum tidak hanya terdapat satu di dunia, melainkan ada empat. Selain di Bilbao, museum ini juga ada di New York, Venezia, dan Abu Dhabi. Hal ini disebabkan karena museum ini memang dimiliki oleh satu Yayasan milik keluarga Solomon A. Guggenheim.
ADVERTISEMENT
Tidak seperti museum lainnya dalam daftar ini, Museum Guggenheim memamerkan karya-karya seni modern seperti karya Yves Klein dan Mark Rothko.
5. Museu Picasso di Barcelona
Selain museum-museum yang memajang karya dari berbagai seniman dan dalam berbagai medium, di dunia juga banyak terdapat museum yang khusus hanya memamerkan karya-karya dari seorang seniman. Kadang-kadang museum seperti ini dimiliki secara pribadi oleh seniman itu sendiri atau keluarganya.
Salah satunya adalah Museum Picasso yang terletak di Barcelona. Kalau kita bukan penikmat seni sejati atau penggemar karya-karya Picasso, mungkin kita tidak akan tahu mengenai keberadaan museum ini. Saya sendiri menemukannya secara tidak sengaja, di antara Lorong-lorong tua Gothic Quarter kota Barcelona. Seperti menemukan harta karun rasanya.
ADVERTISEMENT
Museum ini didirikan pada 27 Juli 1960 dan berisi sekitar 3500 karya seni, tidak hanya berisi lukisan-lukisan tetapi juga keramik, gambar, sketsa dan karya grafis lainnya dari sang seniman.
Foto: www.barcelonachekin.com