4 Rekomendasi Serial yang Mirip Stranger Things

7 Juli 2019 11:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Para pemain serial TV Stranger Things. Foto: Netflix
zoom-in-whitePerbesar
Para pemain serial TV Stranger Things. Foto: Netflix
ADVERTISEMENT
Stranger Things 3 sudah resmi keluar di Netflix sejak 4 Juli kemarin. Apakah kamu termasuk yang langsung melahap habis kedelapan episodenya sekaligus?
ADVERTISEMENT
Jika jawabnya iya, dan kamu masih haus untuk melakukan binge-watching, berikut kumparan kasih rekomendasi empat serial yang cerita serta genre-nya mirip-mirip sama Stranger Things, nih. Apa saja, ya?
Mendapatkan rating 94 persen dari Rotten Tomatoes, Dark mengisahkan tentang keluarga yang mencari seorang anaknya yang hilang. Di tengah pencarian itu, mereka menemukan misteri-misteri yang ternyata di simpan keluarga besar mereka selama tiga generasi berturut-turut. Dark sendiri sudah bertengger di Netflix sejak 2017 lalu dan telah memasuki musim keduanya. Jadi, kamu belum ketinggalan banget, kok, untuk mengejar tayangan yang satu ini.
Serial satu ini lumayan terkenal, nih, karena katanya ada hubungan sama serial Riverdale milik CW. Cerita berpusat di Sabrina, seorang remaja setengah manusia, setengah penyihir. Dia kini berada di persimpangan jalan antara menjadi seorang remaja normal atau meneruskan tradisi keluarganya untuk menjadi penyihir. Rotten Tomatoes memberikan 82 persen untuk serial yang telah berjalan 2 musim ini.
ADVERTISEMENT
Mirip-mirip sama film Left Behind (atau Marvel’s: Avengers Endgame mungkin) yang dibintangi oleh Nicholas Cage 2014 lalu, serial ini bercerita tentang kehidupan manusia setelah 2 persen dari populasinya menghilang. Bagi mereka yang masih berada di bumi, berusaha untuk menerka-nerka apa yang akan terjadi selanjutnya pada mereka. Kritikus memberikan 91 persen di Rotten Tomatoes untuk serial yang sudah selesai ini.
Familiar, dong, sama namanya? Kisahnya diangkat dari komik Marvel. Bercerita tentang David Haller yang mengira dirinya mengidap skizofrenia, tapi ternyata dia adalah seorang mutant yang paling kuat yang dimiliki dunia. David Haller diperankan oleh Dan Stevens yang jadi Beast di Beauty and the Beast, lho. Sembilan puluh satu persen diberikan Rotten Tomatoes untuk serial ini.
ADVERTISEMENT
Tertarik untuk nonton salah satunya? Atau malah kamu sudah pernah nonton semuanya?
Penulis: Stefanny Tjayadi