Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
5 Cara untuk Mengurangi Pengeluaran di Tahun 2018
23 Januari 2018 13:26 WIB
Diperbarui 21 Januari 2021 11:29 WIB
ADVERTISEMENT
Salah satu resolusi di tahun baru adalah ingin jadi orang yang lebih berhemat. Namun, enggak sedikit dari kita yang rupanya masih susah dalam mengatur pengeluaran mereka di tahun yang baru. Beragam cara sudah dilakukan, tapi hasilnya enggak signifikan. Padahal, dikutip dari Goody Feed, di tahun ini ada beberapa hal yang diperkirakan akan mengalami kenaikan, mulai dari listrik, air, dan transportasi. Karenanya, kumparan (kumparan.com) memberikan lima tips yang bisa menghemat pengeluaran kamu di tahun ini. Yuk, disimak!
ADVERTISEMENT
1. Kurangi waktu mandi
Tagihan air kamu terus membengkak. Belum lagi tarif air yang rentan mengalami kenaikan semakin menambah pengeluaran kamu. Karenanya, kurangi waktu mandi kamu. Menurut The Straits Times, rata-rata orang Singapura menggunakan 151 liter air dalam satu hari dan sebanyak 43 liter air digunakan untuk mandi. Dengan mengurangi waktu mandi, akan menghemat setengah dari jumlah pengeluaran yang dikeluarkan.
2. Cari pilihan transportasi
Suka atau enggak, umumnya biaya transportasi akan meningkat tiap tahunnya. Untuk mengatasinya, kamu bisa memilih alternatif transportasi yang lebih murah dan terjangkau, mulai dari angkot atau bus saat berpergian.
3. Cuci pakaian kotor ke laundry
Pakaian kotor kamu menumpuk dan butuh dipakai segera? Menggunakan jasa laundry bisa jadi pilihan yang tepat. Kamu bisa menghemat pengeluaran air dan listrik karena penggunaan mesin cuci yang lama.
ADVERTISEMENT
4. Gunakan kipas
Di awal tahun, cuaca dingin dan intensitas hujan telah menyambut kita. Karenanya, kamu enggak perlu menggunakan AC untuk mendinginkan ruangan lagi. Kalau suhu sedang panas, kamu masih bisa menggunakan kipas angin untuk mendinginkan ruangan. Menurut National Environmental Agency, AC menyedot hampir setengah dari tagihan listrik kamu, sementara kipas angin hanya menghabiskan sebanyak 1/10 dari tagihan listrik kamu.
5. Cabut kabel TV
Jika kamu sudah enggak menonton siaran TV dan mematikannya, ada baiknya kamu mencabut kabel TV yang terpasang. Tanpa kamu sadari, sekalipun dimatikan, arus listrik tetap mengalir ke TV. Hal ini tentu akan berimbas pada pengeluaran kamu.